Liputan6.com, Jakarta - Partai Demokrat bersiap memilih calon Ketua Umumnya untuk menggantikan Susilo Bambang Yudhoyono pada Kongres Partai yang akan digelar pada Maret 2015 mendatang. Meski belum mendekati waktu kongres, namun sejumlah kader partai berlambang mercy itu mulai mendeklarasikan diri sebagai Ketua Umum.
Pendiri Partai Demokrat Vence Rumangkang mengatakan, dalam waktu dekat akan ada empat kader Partai yang akan mendeklarasikan diri sebagai calon Ketua Umum.
"Ada 4-5 orang yang akan deklarasikan diri, nanti kita dukung," kata Vence di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Jumat (7/11/2014).
Vence juga menyebut salah satu pendiri Partai Demokrat yakni Sys NS juga akan ikut bersaing dalam bursa ketua umum. "Saya sudah bicara dengan Sys NS, minggu depan akan menyatakan diri menjadi ketum," ucap Vence.
Vence juga tidak mempermasalahkan banyak kader yang mencalonkan diri sebagai Ketua Umum. Menurutnya, siapa pun kader partai diperbolehkan mencalonkan diri sebagai calon Ketua Umum. Bahkan, pendiri pun tidak bisa mengklaim partai ini milik pendiri. "Siapapun bisa asal kader Partai Demokrst aktif," tutup Vence.
Meskipun Kongres Partai Demokrat masih lama, namun deklarasi untuk menduduki jabatan Ketum sudah terlihat. Adalah Akbar Yahya, kader Demokrat yang telah mendeklarasikan diri sebagai calon Ketum untuk menggantikan SBY.
Empat Kader Demokrat Siap Deklarasi Jadi Calon Ketua Umum
Vence juga menyebut salah satu pendiri Partai Demokrat yakni Sys NS juga akan ikut bersaing dalam bursa ketua umum.
diperbarui 07 Nov 2014, 20:16 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini yang Harus Dilakukan jika Sudah Taubat tapi Mengulangi Maksiat, Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah
Jadwal, Hasil, dan Klasemen Piala AFF 2024: Siapa Jadi Raja Asia Tenggara?
Jadwal dan Hasil Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Misi Jadi Raja Asia Tenggara
Erick Thohir Dapat Garansi Duel Timnas Indonesia vs Bahrain Berlangsung di Tanah Air
4 Destinasi Realistis Marcus Rashford Jika Tinggalkan Manchester United
Projo Bersiap Jadi Partai Politik, Pembuktian Jokowi Masih Kuat?
Upacara Erau, Tradisi Sakral Masyarakat Kutai Kartanegara
Dihadiri Jajaran Kabinet Merah Putih, Putri Zulkifli Hasan Membuka Workshop PAN di Surabaya
DPP PDIP Desak Polisi Tangkap Pemasangan Spanduk Negatif Jelang Kongres
Menteri Rosan Bertemu Tiga Perusahaan Raksasa Tiongkok Bahas Percepatan Investasi Mobil Listrik di Indonesia
Piala Presiden 2024 Untung Rp31,9 Miliar, Digunakan untuk Bantu Program Timnas Indonesia
Jakarta hingga Nusantara, Seperti Ini Tren Perjalanan Indonesia Tahun 2024