Liputan6.com, Swansea: Arsenal akan bertandang ke markas Swansea City di Stadion Liberty, dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu 9 November 2014. Skuat asuhan Arsene Wenger datang dengan harapan bisa memperbaiki penampilannya menyusul hasil mengecewakan di Liga Champions setelah ditahan imbang Anderlecht.
The Gunners memang harus bekerja keras agar tidak terlempar dari persaingan baik di liga domestik maupun Liga Champions. Saat ini Arsenal berada di urutan 4 dan masih tertinggal 9 poin dari pamuncak klasemen Chelsea. Sedangkan hasil imbang dari Anderlecht membuat mereka terancam gagal ke 16 besar.
Perjuangan Arsenal memetik 3 poin dalam laga nanti cukup berat, sebab lawan yang akan dihadapinya tengah dalam performa terbaik. Skuat asuhan Garry Monk tersebut, hanya satu kali menelan kekalahan oleh Southampton di kandang musim ini. Mereka telah membuat awal musim yang baik dengan mengantongi 15 poin dari 10 pertandingan.
"Saya pikir kita bisa belajar banyak dari apa yang terjadi pada hari Selasa, karena mungkin sadar kami pikir pertandingan sudah usai pada saat skor 3-0," kata pelatih asal Prancis itu. "Kami kecewa tapi kami harus tetap positif dan fokus ke pertandingan selanjutnya," ujar Wenger.
Swansea yang kini berada di posisi keenam klasemen sementara, bisa menyalip Arsenal jika mereka dapat mengulangi kemenangan dramatis 3-2 mereka di Wales pada Januari 2012. Berdasarkan catatan, Swansea menelan dua kekalahan dan sekali imbang dari tiga pertemuan terakhir melawan Arsenal di Liberty Stadium.
Namun, penampilan Swansea akhir-akhir ini sedang tidak konsisten, dengan hanya mampu meraih dua kemenangan dari sembilan laga terakhirnya di semua kompetisi, serta menelan empat kekalahan.
Tapi, sebelum laga ini mereka menerima "suntikan" menyusul berita bahwa top-skor Wilfried Bony telah menandatangani perpanjangan kontrak baru selama satu tahun. Bony telah mencetak empat gol di liga musim ini, dan kemungkinan besar bisa menjadi ancaman terbesar bagi Arsenal.
Namun, disisi lain Arsenal juga beruntung memiliki Alexis Sanchez karena dia sudah menujukkan permainan yang luar biasa. Sanchez sudah mencetak lima gol dari tiga laga terakhir Arsenal di Premier League, dan membawa tim meraih dua kemenangan.
Swansea vs Arsenal: Laga Berat The Gunners
Swansea bisa menyalip Arsenal jika dapat mengulangi kemenangan dramatis mereka di Wales pada Januari 2012.
diperbarui 09 Nov 2014, 09:41 WIBSwansea City vs Arsenal (Liputan6.com/Sangaji)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Taylor Sander Bakal Merapat ke LavAni di Proliga 2025
4 Pemain Manchester United yang Mungkin Diangkut Ruud van Nistelrooy ke Leicester City
Peta Politik Parpol Pilkada 2024, KIM Plus Menang Telak atas PDIP?
Sejarah Singkat Museum Gedong Kirtya di Buleleng
Insiden Handball Kiper Manchester United Jadi Kontroversi, Kapten Bodo/Glimt Bocorkan Perbincangan Wasit
Cara Membuat Asinan Rambutan yang Segar dan Lezat
KPU RI Sebut Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Tak Sampai 70 Persen
80 Petugas Pencatatan Stok Karbon Mangrove Jalani Pelatihan di Yogyakarta
Komite Wasit PSSI Komentari Performa Wasit di Liga 1 dan 2: Sebut Sudah Ada Peningkatan
Link Nonton Wolf Warrior (2015) di Vidio, Film Aksi Mandarin yang Dibintangi Sutradara Wu Jing
Mengenal Raja Hujan Meteor Geminid dan Tempat Asalnya
350 Meme Quote Lucu dan Inspiratif untuk Berbagai Situasi