Liputan6.com, Jakarta - Mini drama film Ada Apa Dengan Cinta? (AADC) yang dipersembahkan oleh Line mendapat sambutan sangat baik dari para netizen. Menurut pantauan terkini tim Tekno Liputan6.com, sejak di-posting ke YouTube pada Kamis, 6 November 2014 kemarin, film pendek ini kini sudah ditonton lebih dari 2,5 juta kali.
Hingga hari ini, Senin (10/11/2014), drama mini AADC sudah ditonton sebanyak 2.512.925 kali. Sekitar 55.091 penonton memberi 'like' pada video berdurasi 10 menit 24 detik ini, sementara hanya ada sekitar 868 penonton yang tidak menyukainya.
Film pendek yang menceritakan kisah lanjutan dari film populer Ada Apa dengan Cinta? ini diluncurkan oleh salah satu aplikasi chatting populer, Line. Film tersebut mengisahkan lanjutan cerita Cinta dan Rangga setelah 12 tahun terpisah.
Mereka dapat kembali bertemu berkat aplikasi 'Find Alumni' yang diluncurkan Line. Film pendek ini masih mempertahankan aktor-aktor asli dari film yang diproduksi Mira Lesmana itu.
Selain Dian Sastro dan Nicholas Saputra, empat sahabat Cinta juga turut serta dalam film pendek ini yaitu Ladya Cherill, Adinia Wirasti, Titi Kamal, dan Sissy Priscillia.
Drama Mini AADC di YouTube Ditonton Lebih Dari 2,5 Juta Kali
Drama mini AADC sudah ditonton sebanyak 2.512.925 kali.
diperbarui 10 Nov 2014, 14:00 WIBPara pemain Ada Apa dengan Cinta? nampak reuni setelah tiga belas tahun lamanya mereka tak bermain film bersama. (sumber: instagram.com/therealdisastr)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ikhtilaf Para Ulama tentang Asal Usul Penamaan Bulan Rajab
Makan Bergizi Gratis Dimulai Besok, 4 SPPG di Jakarta Siapkan Menu untuk 12.054 Siswa
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Gresik Petrokimia Beri Jakarta Pertamina Enduro Kekalahan Kedua
Akhiri Dominasi Thailand, Vietnam Juara Piala AFF 2024
Seputar Tren Perawatan Kecantikan Polinukleotida, Pengganti Filler dan Botox yang Dianggap Ketinggalan Zaman
Aksi Mahasiswa Bandung: Buka 2025 dengan Luapan Kemarahan ke Pejabat Hedon
Polres Pemalang Pastikan Pengusutan Kasus Penipuan Penerimaan Polri Profesional, Pelaku Ditahan
Exco PSSI Ucap Terima Kasih STY dan Sebut Sang Pelatih Timnas Indonesia sebagai Bagian Sejarah, Sinyal Apa?
Menkomdigi Tegaskan Seluruh Sekolah di Daerah 3T Harus Dapat Akses Internet
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Sabina Altynbekova Sakit Kepala, Yogya Falcons Tak Berdaya Lawan Bandung bjb Tandamata
Candi Prambanan Dikunjungi 167 Ribu Orang periode Libur Natal dan Tahun Baru
Wujudkan Langkah Nyata Menuju Generasi Emas Indonesia 2045, Program Makan Bergizi Gratis Siap Dimulai