Liputan6.com, Jakarta Jiwa seni terus mengalir dalam darah Nugie. Walaupun sudah tergabung dalam The Dance Company, tapi hal tersebut tak membatasi dirinya untuk membuat band lagi.
Pelantun Pelukis Malam itu bersama empat rekannya membuat sebuah band dengan aliran yang sempat ditenarkan oleh Nirvana di era 90'an, grunge.
"Saya lagi garap 90' Rock. Sudah bikin materi dan sudah bikin draf warnanya. Kayak Nirvana gitu deh. Teman-teman juga kebetulan sukanya sama musik di era itu," kata Nugie di temui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (12/11/2014).
Dikatakan adik Katon Bagaskara itu, ia punya alasan kuat mengapa mau membuat band beraliran grunge. Menurutnya, dengan jenis aliran musik seperti itu ia bisa mengekspresikan dirinya dalam bermusik.
"Saya bisanya cuma itu (grunge). Kalau di The Dance Company memang kita ketemu karakter yang berbeda-beda. Tapi kalau saya disuruh bikin band pasti ke sana. Saya anggap itu bentuk kebebasan," jelasnya.
Meski membuat band baru, Nugie tak akan hengkang dari The Dance Company. Ia tetap akan bersama-sama membangun band yang tenar lewat lagu Papa Rock N Roll. "Nggak, kami tetap jalan dan tetap sama-sama," jelasnya.
Bikin Band Baru, Nugie Akan Bangkitkan Musik Grunge
Meski akan membentuk band baru, Nugie mengaku tidak akan meninggalkan The Dance Company.
diperbarui 13 Nov 2014, 06:00 WIBNugie mengimbau agar penggunaan plastik atau stayrofoam diganti dengan daun pisang.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo: Bukan Saya yang Dihormati Negara Lain, Tapi Indonesia Disegani
6 Potret Megah Katedral Notre Dame Prancis Usai Direnovasi Besar-besaran Jelang Dibuka Kembali ke Publik
Penambang Pasir di Lampung Tengah Hilang Saat Perbaiki Peralatan di Dasar Sungai
Pelajar IKN Diajak Tingkatkan Kreativitas Konten Melalui Workshop Visual Storytelling ITB
Mendadak KH Mahrus Ali Lirboyo Batalkan Penerbangan karena Pesawat Bau Mayit, Kisah Karomah Wali
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Gelar Bakti Sosial Serentak di Seluruh Indonesia
Pesan Prabowo Usai Helatan Pilkada 2024: Kalau Kalah, Mendukung yang Menang
Jejak Diplomasi Sultan Hamengkubuwono IX, Antara Tradisi dan Kemerdekaan
Kontaminasi Bakteri Hancurkan Misi Asteroid Ryugu
Di Ponpes Ayah Gus Baha Tak Banyak Peraturan, Kiai Harus Seperti Ini Kata KH Nursalim
Taylor Sander Bakal Merapat ke LavAni di Proliga 2025
4 Pemain Manchester United yang Mungkin Diangkut Ruud van Nistelrooy ke Leicester City