Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi sejak12-13 November 2014 menghadiri KTT ASEAN ke-25 di ibukota Myanmar, Nay Pyi Taw.
Selama menghadiri acara tersebut, Presiden Jokowi menggunakan bahasa Indonesia dalam setiap pidatonya. Hal yang sama telah dilakukan saat menghadiri rangkaian acara KTT APEC di Beijing, Tiongkok, pada 10-11 November 2014. Presiden Jokowi selalu menggunakan bahasa Indonesia kecuali saat CEO Summit.
Pada CEO Summit yang dihadiri banyak pemimpin negara adidaya dan pemimpin perusahaan besar, Presiden Jokowi menggunakan bahasa Inggris saat mempresentasikan potensi investasi di Indonesia.
Di luar itu, presiden selalu berbahasa Indonesia pada setiap forum internasional dengan membawa serta seorang penerjemah bahasa Inggris.
Tak hanya Jokowi, sejumlah pemimpin negara yang menghadiri KTT ASEAN juga menggunakan bahasa nasional mereka. Di antaranya tuan rumah acara, Presiden Myanmar U Thein Sein.
Pada pembukaan KTT ASEAN, Presiden Thein Sein berpidato menggunakan bahasa nasionalnya untuk memudahkan peserta konferensi tersebut. Terjemahan pidato Sein dalam bahasa Inggris, ditampilkan di layar LCD besar yang ada di belakangnya. Perdana Menteri India Narendra Modi juga berpidato menggunakan bahasa India.
Begitu juga Presiden Korea Selatan Park Geun-Hye, Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, dan Perdana Menteri Thailand Prayut Chan O-cha yang masing-masing menggunakan bahasa nasional mereka.
Tidak hanya saat pidato, Presiden Jokowi juga berbahasa Indonesia pada pertemuan-pertemuan bilateral dengan negara sahabat.
Bahasa Inggris hanya digunakan oleh para kepala negara yang memang berbahasa Inggris seperti Amerika Serikat, Australia, Selandia Baru, Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon, Sekretaris Jenderal ASEAN Le Luong Minh dan Presiden ASEAN Development Bank (ADB)Takehiko Nakao yang hadir pada KTT ASEAN ini. (Ant/Ans)
Jokowi Gunakan Bahasa Indonesia Selama KTT
Selain Jokowi, Presiden Myanmar, Perdana Menteri India, Presiden Korea Selatan, Perdana Menteri Jepang juga menggunakan bahasa nasional.
diperbarui 13 Nov 2014, 17:34 WIB(BBC)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Caption Buat Sahabat yang Menyentuh Hati dan Penuh Arti
Mantan Fisioterapis Timnas Indonesia Ungkap Keluhannya usai Shin Tae-yong Resmi Dipecat, Sudah Rencanakan Program Besar untuk Tim
Emiten Prajogo Pangestu CUAN Masuk Radar Bursa, Manajemen Beri Penjelasan
Perbedaan Rapat Formal dan Informal, Pahami Etika dan Tata Kramanya
Batas Usia Pensiun RI Naik tiap 3 Tahun, Berikut Tahapannya
Usai Menangkan Piala AFF 2024, Vietnam Tak Tertarik Tiru Langkah Indonesia yang Gencar Menaturalisasi Pemain
Megawati Singgung Ada Sosok yang Mau Gantikan Dirinya Jadi Ketum PDIP
Caption Ultah Singkat Aesthetic untuk Momen Spesial
Cut Intan Nabila Bersyukur Armor Toreador Dipenjara 4,5 Tahun
Perbedaan Rebonding dan Smoothing, Wajib Tahu Sebelum Melakukannya
Potret Luna Shabrina Dampingi Pacar Wisuda, Ternyata Keturunan Bangsawan
Lolly Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman, Razman Nasution Siap Dampingi Proses Selanjutnya