Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi telah resmi mengumumkan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai Gubernur Jakarta Pengganti Jokowi. Ia pun menjamin DPRD tak akan menghambat kinerja Ahok.
"Nggak ada masalah. Kalau dia (Koalisi Merah Putih-KMP) memang nggak mau, menghambat, tetap jalan. (Sebagai ketua) bisa menjamin," ucap Prasetyo di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Jumat (14/11/2014).
Ia juga menegaskan bahwa hasil Paripurna Istimewa hari ini tak dapat ditolak. Karena agendanya hanya mengumumkan pengangkatan Ahok menjadi Gubernur, menggantikan Jokowi yang kini menjabat sebagai Presiden.
"Ini tidak ada tolak menolak. Ini saya mengumumkan, apa yang diperintahkan Kemendagri," ujar dia.
Prasetyo meminta masalah pribadi yang terjadi antara Ahok dengan sejumlah anggota DPRD DKI tak diteruskan. Sebab itu, dirinya sebagai Ketua DPRD mengambil langkah tegas dengan menggelar paripurna istimewa meski tanpa kehadiran fraksi-fraksi yang tergabung dalam KMP DKI.
"Sampingkan dulu masalah pribadi ke permasalahan yang lebih besar. Itu masalahnya. Ini harus diambil ketegasan lah ya. Yang kebetulan saya diperintahkan oleh Kemendagri untuk mengumumkan. Jadi mau kuorum atau tidak, ini cuma peggumuman. Nggak ada perdebatan," tegas Prasetyo.
Ketua DPRD DKI Jamin KMP Tak Hambat Kerja Ahok
Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi telah resmi mengumumkan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai Gubernur Jakarta Pengganti Jokowi.
diperbarui 14 Nov 2014, 14:34 WIBPlt Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) secara resmi diumumkan menjadi Gubernur Jakarta, Jumat (14/11/2014). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips agar Badan Tidak Melar Setelah Melahirkan: Panduan Lengkap untuk Ibu Baru
BPH Migas dan Kabupaten Jepara Luncurkan Integrasi Aplikasi XStar & Ninja, Mudahkan Nelayan Peroleh BBM Subsidi
Seorang Lansia Asal AS Ditemukan Tewas di Atas Kasur Penuh Kecoa dan Kutu
12 Makna Mimpi Melihat Mayat Menurut Islam, Pertanda Baik atau Buruk?
Hore! Harga Tiket Pesawat Turun Selama 16 Hari Saat Libur Nataru
Dwi Andhika Spill Pernikahan Impiannya Andai Berjodoh dengan Chika Jessica
Bek Legendaris Manchester United Follow Bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan
VIDEO: Kabag Ops Polres Solok Selatan Dipecat atas Kasus Penembakan Kasatreskrim!
Menteri Ara Usulkan Ada Kereta Ekspres di Jalur KRL, Buat Apa?
100+ Nama FB Aesthetic Keren dan Artinya untuk Personal Branding yang Mengesankan
Hasil Quick Count Pilkada Depok, Supian Suri Unggul 53,19 Persen
Mengintip Suasana Pencoblosan Pilkada di Lapas dan Tahanan, NTB hingga Jateng