Liputan6.com, Batam - Indonesia tampaknya mulai bisa melepaskan diri secara pelan-pelan dari vendor smartphone luar negeri. Sebuah perusahaan di Pulau Batam, yakni PT Sat Nusapersada Tbk, telah mampu memproduksi smartphone 4G sendiri.
Direktur Operasional PT Sat Nusapersada Tbk, Bidin Yusuf mengatakan, perusahaannya telah mampu melakukan perakitan smartphone 4G pertama di Indonesia.
"Bisa dibilang ini smartphone 4G pertama yang diproduksi di Indonesia. Kami sudah mulai produksi sejak Juli lalu," ujarnya di Batam, Kepulauan Riau, Jumat (14/11/2014).
Dengan karyawan sebanyak 40 orang khusus untuk memproduksi smartphone ini, perusahaan tersebut mampu memproduksi sekitar 10 ribu unit smartphone setiap bulannya dengan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) pada komponennya mencapai 33 persen.
"Sekarang baru sekitar 10 ribu unit. Tapi kita kemampuan kita bisa mencapai 1 juta unit per bulan," lanjutnya.
Meski demikian, Bidin mengakui bahwa sebagian komponen yang dibutuhkannya untuk merakit smartphone tersebut masih harus diimpor dari China. Hal ini lantaran minimnya industri komponen handphone yang ada di Indonesia.
"Komponen sebagian besar memang masih dari China. Mereka punya banyak industri komponen di dalam negeri. Itu kenapa harga handphone asal negara itu murah, karena punya komponen sendiri, mereka hisa hemat transportnya," jelas dia.
Selain memproduksi smartphone, perusahaan ini juga merakit handphone 2G dengan kapasitas 35 ribu unit per bulan.
Smartphone 4G Made In Indonesia Ini Diproduksi di Batam
Sebuah perusahaan di Pulau Batam, yakni PT Sat Nusapersada Tbk, telah mampu memproduksi smartphone 4G sendiri.
diperbarui 14 Nov 2014, 15:25 WIBFoto: Ilustrasi pabrik smartphone
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Viral Suporter Timnas Jepang Bersihkan GBK Usai Pertandingan, Sudah Jadi Kebiasaan
DANA Masuk Daftar 60 Perusahaan Fortune Fintech Innovators Asia 2024
Manfaatkan Waktu dengan Olahraga di Rumah, 10 Gerakan Ini Bisa Kamu Praktikkan
Polisi Tangkap Pria yang Viral Lempar Kaca Bus Transjakarta di Jaksel
Minat Investasi Kripto? Berikut 5 Platform Terdaftar di Bappebti
Bursa Saham Global Ambles Imbas The Fed Pelankan Laju Penurunan Suku Bunga
Hukum Ngopi Menurut Gus Baha, Beragama dengan Nyaman
VIDEO: Prabowo Bertemu Justin Trudeau Bahas Perjanjian Perdagangan Bebas Indonesia dengan Kanada
VIDEO: Enam Siswa SMP di Brebes Tersambar Petir di Gerbang Sekolah, Dua Tewas
Jika Terpilih di Pilgub Jakarta, Pramono Akan Buka Taman 24 Jam
Profil Hana-Rawhiti dari Video Viral Anggota Parlemen Selandia Baru Protes dan Menari Haka
Aquabike Jetski World Championship 2024 Perdana Digelar di Parapat-Simalungun, Fans Antusias Saksikan Aksi Pembalap