Liputan6.com, Denpasar - Jelang kenaikan harga BBM bersubsidi, beberapa SPBU di Denpasar, Bali terlihat antrean panjang. Rencana kenaikan harga BBM bersubsidi kabarnya akan diumumkan setelah Presiden Joko Widodo atau Jokowi pulang dari kunjungan kerja di luar negeri.
Pantauan Liputan6.com, Senin (17/11/2014), sejumlah warga rela mengantre lama untuk mengisi penuh tangki kendaraan pribadinya sebelum harga BBM bersubsidi naik. Seperti di 2 SPBU di kawasan Sesetan dan SPBU Teuku Umar.
Mang De, warga Denpasar yang ditemui di lokasi mengaku mengisi penuh tangki sepeda motornya. "Katanya malam ini akan dinaikkan harganya," kata Mand De kepada Liputan6.com di Denpasar, Senin (17/11/2014) malam.
Ummi, seorang ibu rumah tangga yang ikut mengantre BBM menyayangkan rencana kenaikan harga BBM. Karena dampaknya akan sangat menyusahkan masyarakat.
"Kalau BBM naik pasti kebutuhan pokok naik, semua biaya otomatis naik, tapi gaji kita nggak naik-naik," ucap dia.
Sementara Nyoman, salah satu petugas SPBU mengaku tak tahu jika harga BBM akan dinaikkan malam ini. "Saya tidak tahu kalau malam ini akan diumumkan bensin naik. Pantas ramai sekali malam ini orang isi bensin," kata dia.
Kabarnya harga BBM bersubsidi yang sebelumnya Rp 6 ribu per liter akan dinaikkan menjadi Rp 9 ribu per liter. Sementara Presiden Joko Widodo atau Jokowi sedang menggelar pertemuan bersama Kabinet Kerja di Istana. (Rmn/Ans)
Jelang Kenaikan Harga BBM, Beberapa SPBU di Bali Penuh Antrean
Nyoman, salah satu petugas SPBU mengaku tak tahu jika harga BBM akan dinaikkan malam ini.
diperbarui 17 Nov 2014, 20:46 WIBAkibat kelangkaan premium, antrean kendaraan pun memanjang di beberapa SPBU, Jakarta, Senin (25/8/14). (Liputan6.com/Andrian M Tunay)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
DPR Sebut Rakyat Tak Lagi Percaya KPK, Capim Poengky: Ada Pimpinan Tersangka Pemerasan
Arti Mimpi Panen Kacang Tanah: Simbol Keberuntungan dan Kesuksesan
Bos Pertamina Patra Niaga Paparkan Pemakaian BBM Ramah Lingkungan di COP29 PBB
Cara Daftar PPG Prajabatan: Panduan Lengkap untuk Calon Guru Profesional
IIF Beri Kredit Sindikasi Rp 500 Miliar Bangun Jaringan 5G
Peneliti AS: Seperlima Kasus Demam Berdarah Disebabkan oleh Perubahan Iklim
Arti Mimpi Melihat Orang Menyisir Rambut: Makna dan Tafsir Lengkap
Kronologi Aksi Koboi Pakai Pistol Sig Sauer dan Penganiayaan di Cinere Depok
516 Beswan Djarum Bangun Growth Mindset untuk Hadapi Era Digital
Edukasi Seks Sejak Dini, Upaya Orangtua Lindungi Buah Hati dari Pelecehan Seksual
Cara Substitusi 2 Variabel: Metode Penyelesaian SPLDV yang Efektif
Kisah Wafatnya Abu Nawas dan Syair Terakhirnya yang Membuat Imam Syafi'i Menangis