Liputan6.com, Jakarta Naiknya bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi dianggap Neni Anggraeni sudah menjadi kebijakan pemerintah. Namun, sebaiknya sebelum naiknya BBM, pemerintah memperbaiki transportasi.
"Kalau transportasi umum sudah baik maka yang kena imbas kenaikan BBM ini kan langsung mobil-mobil pribadi," ungkap Neni Anggraeni, saat dihubungi Liputan6.com, Selasa (18/11/2014).
Pemain film 7 Rahasia Sophie ini mengaku sangat merasakan dampak kenaikan BBM bersubsidi bukan pada kendaraannya melainkan harga-harga bahan pokok di pasar. Bahkan, menurut Neni Anggraeni harga naik hingga 25 persen.
"Kalau bensin sih belum terasa ya, karena baru sehari sih. Untungnya juga aku nggak sengaja isi bensin kemarin. Tapi harga di pasar naiknya dahsyat sampai 25 persen. Seperti kenaikan BBM tapi ini berlipat-lipat kali," tambahnya.
Neni Anggraeni mengaku kalau naiknya BBM tak diikuti dengan naiknya honor sinetron maupun film. "Dari dulu sejarahnya bensin naik, nasib honor tetap, hahaha," pungkas Neni Anggraeni.(Mer)
Neni Anggraeni: BBM Naik, Honor Tak Naik
Neni Anggraeni sudah beberapa waktu lalu merasakan kenaikan BBM di pasar dengan melambungnya harga-harga bahan pokok.
diperbarui 19 Nov 2014, 06:30 WIBistimewa
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanjung Alai Jalan Lintas Sumbar-Riau, Begini Kondisinya Sekarang usai Rusak Akibat Longsor
VIDEO: PM Kanada Justin Trudeau Bertemu Donald Trump Terkait Ancaman Tarif
Pemprov DKI Bakal Fasilitasi Warga Kolong Jembatan Pindah ke Rusunawa KS Tubun
100 Kata-kata Taubat untuk Diri Sendiri, Panduan Lengkap Menuju Perubahan
Potret Anak-Anak Artis Jadi Finalis GADIS Sampul 2024, Ada Putri Cut Tari sampai Zaskia Adya Mecca
Orang Tidak Sholat tapi Rezeki Lancar, Simak Kata Buya Yahya
Singapura Hukum Mati 4 Orang dalam 3 Minggu, Semuanya Kasus Narkoba
Kronologi Seorang Anak di Cilandak Aniaya Keluarganya, Ayah dan Nenek Terbunuh
Top 3: Cara Alami Menjaga Kadar Gula Darah Tetap Normal
Quick Count Pilkada DKI KPU Tak Pernah Rilis, Ini Faktanya
Belajar dari Kesuksesan Levante UD untuk Kemajuan Sepak Bola Indonesia
5 Makanan Ini Ampuh Lawan Kanker