Liputan6.com, Batam - Insiden bentrok antara TNI dan Brimob Polda Kepulauan Riau memakan korban. Satu unit ambulans mengantar korban tersebut ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah. Belum diketahui bagaimana kondisi korban.
Di bagian Unit Gawat Darurat RSUD Embung Fatimah, korban penembakan yang diperkirakan berjumlah satu orang itu dijaga ketat 4 aparat berpakaian preman dan 2 orang berpakaian loreng.
"Wartawan jangan coba-coba masuk," bentak seorang petugas berpakaian loreng yang membawa senapang laras panjang di depan UGD, Rabu (19/11/2014) malam
Sementara itu ambulans yang membawa korban tembakan masih berada di depan UGD. Ambulans tersebut berasal dari Yonif 134 Tuah Sakti TNI AD.
Diberitakan sebelumnya, anggota TNI Yonif 134 dan anggota Brimob terlibat bentrok di Mako Brimob Polda Kepulauan Riau. Proses damai telah dilangsungkan pada Rabu sore yang difasilitasi Wakil Gubernur Riau Soerya Respationo.
Namun, upaya damai tersebut belum berhasil karena terjadi berondongan tembakan terhadap Mako Brimob hingga berlangsung tengah malam. (Ant/Nan/Riz)
1 Korban Tembak Saat Bentrok TNI-Brimob di Batam Dibawa ke RS
Di bagian Unit Gawat Darurat RSUD Embung Fatimah, korban penembakan yang diperkirakan berjumlah satu orang itu dijaga ketat 4 aparat.
diperbarui 20 Nov 2014, 01:09 WIB(Liputan 6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Quote Tentang Bersyukur yang Menginspirasi dan Menyejukkan Hati
IHSG Berpeluang Melemah, Cek Rekomendasi Saham Hari Ini 29 November 2024
Tumbangnya PKS di Kota Depok Setelah 20 Tahun Berjaya, Apa Penyebabnya?
Penyebab Jerawat di Pipi: Kenali Faktor Pemicu dan Cara Mengatasinya
Cara Tingkatkan Tidur Berkualitas Pakai Galaxy Ring
Harga Emas Menguat di Tengah Kekhawatiran Inflasi
Tatkala Santri Tak Menyadari Kedatangan Nabi Khidir yang Menyamar, Kisah Karomah Mbah Hamid Pasuruan
Landasan Pacu Bandara di Paris Ditutup Sementara Gara-gara Anjing Hilang
Cuaca Indonesia Hari Ini Jumat 29 November 2024: Langit Pagi Indonesia Mayoritas akan Berawan Tebal
Putin Ancam Serang Ibu Kota Ukraina dengan Rudal Baru
Apa Itu Opportunity Cost: Memahami Konsep Kunci dalam Pengambilan Keputusan Ekonomi
Apa Itu Parental Advisory: Panduan Lengkap untuk Orang Tua Modern