6 Artis Ini Sempat Rahasiakan Identitas Anak, Apa Alasannya?

Anggun, Mayangsari, Risty, Ayu Ting-Ting, Mulan dan Jessica adalah artis yang sempat menyembunyikan identitas anak.

oleh Aditia Saputra diperbarui 21 Nov 2014, 16:00 WIB
Anggun, Mayangsari, Risty, Ayu Ting-Ting, Mulan dan Jessica adalah artis yang sempat menyembunyikan identitas anak.

Liputan6.com, Jakarta Melindungi anak memang menjadi kewajiban orangtua. Apalagi anak dari seorang publik figure. Mereka menganggap seorang anak tidak bisa disamakan dengan orangtua yang bisa diekspose kehidupan pribadinya. beberapa artis kita tercatat pernah merahasiakan identias anaknya.

 

Baca juga:

Cerita 6 Artis yang Sudah Mempersiapkan Kematiannya

Daftar 6 Artis yang Pernah Di-bully Fans Agnes Monica

Ini Lho, Artis-artis yang Suka Pakai Sex Toys

6 Artis Ini Keturunan Pahlawan Nasional

Cerita 6 Artis yang Pernah Alami Pelecehan Seksual

4 Artis Ini Suka Nonton Film Porno Lho

6 Misteri Pernikahan Jessica Iskandar

5 Artis Cantik Ini Memikat Hati Keluarga Presiden RI





Anggun

Penyanyi Internasional asal Indonesia, Anggun C Sasmi saat ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta. (26/6/14) (Liputan6.com/Panji Diksana)


Anggun

Sejak tinggal di Eropa, penyanyi Anggun memang kerap menutup rapat mengenai kehidupan rumahtangganya. Termasuk ketika dirinya melahirkan anak pertamanya Kirana Cipta Montana Sasmi, buah pernikahannya yang ketiga dengan seorang penulis Prancis, Cyril Montana.

Anggun memang tak mau kehidupan anaknya dikaitkan dengan dunia keartisannya. Anggun yang baru saja memenangi penghargaan World Music Award, ingin Kirana tumbuh menjadi gadis normal seperti anak lainnya, tanpa diikuti oleh media.

Saat ini, Kirana yang berusia 6 tahun itu selalu muncul di media sosial, tapi tak pernah diperlihatkan secara utuh. Ini dilakukan Anggun sejak Kirana masih bayi.  Lalu di lain waktu, Anggun terlihat menemani Kirana yang sedang membaca sebuah buku. Foto itu diambil dari belakang, jadi hanya terlihat kepala dan rambut Kirana.


Mayangsari


Mayangsari

Artis Mayangsari juga sempat menyembunyikan kelahiran dan identitas sang anak. Maklum, pernikahan rahasianya dengan Bambang Trihatmodjo menjadi perbincangan heboh kala itu.

Sampai akhirnya, beberapa lama kemudian, identitas anak Mayang terkuak dengan sendirinya. Mayang diketahui memberi nama Khirani Siti Hartina Trihatmodjo.

Seiring dengan perjalanan waktu, Khiran justru kerap terlihat tampil bersama Mayang dalam berbagai acara yang dihadiri ibunya itu.


Risty Tagor

liputan6.com



Risty Tagor

Setelah menikah dengan diam-diam, artis Risty Tagor dan suaminya Rifky Balweel juga menyembunyikan identitas anaknya. Bahkan, saat coba dikonfirmasi, Risty diketahui sudah meninggalkan rumah sakit Brawijaya Women and Children Hospital, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan secara diam-diam.

Risty dan Rifky memang meminta untuk merahasiakan data-data kelahiran anak pertamanya. Pihak rumah sakit berhak untuk tidak memberikan keterangan apabila pasien yang memintanya langsung.

"Memang yang bersangkutan nggak mau di-publish. Ya itu bisa-bisa aja," lanjutnya. Rifky dan Risty melangsungkan pernikahan pada tanggal 2 Oktober tahun lalu, pemberitaan miring pun sempat berhembus seiring pernikahannya yang terkesan mendadak. Risty dikabarkan hamil diluar nikah, namun kabar itu langsung dibantah keduanya saat melangsungkan resepsi pernikahannya.



Ayu Ting Ting

Sesibuk apa pun, Ayu Ting Ting selalu menyempatkan waktu untuk bermain bersama sang anak, Bilqis Khumairah Razak.


Ayu Ting Ting

Pedangdut Ayu Ting Ting sempat merahasiakan usia kandungan dan jenis kelamin bayinya. Bahkan, saat melahirkan, Ayu juga tak mau anaknya diekspos oleh media. Ayu pun meminta kepada media untuk memberikan ruang pribadi kepada dirinya.

Ayu sama sekali tak mau mengungkapkan kapan dirinya menjalani proses melahirkan dan di mana tempat ia melahirkan. Ayu pun melontarkan kata-kata pedas menjawab pertanyaan seputar kapan dan di mana ia melahirkan.

"Lahirannya di dukun beranak, saya lahiran ya udah saya lahiran. Masa semua harus tahu. Saya juga punya privacy," kata penyanyi lagu Alamat Palsu ini.


Mulan Jameela

Mulan Jameela sudah hamil alias mengandung 2 kali, buah dari pernikahannya dengan Ahmad Dhani. Ternyata Safeea, sebenarnya telah memiliki adik. Namun sayangnya, saat itu Mulan mengalami keguguran (Liputan6.com/Panji Diksana)



Mulan Jameela

Berawal saat gosip mengenai hubungan antara Mulan Jameela dan Ahmad Dhani, sampai akhirnya merahasiakan anak buah cinta pernikahan mereka. Pernikahan yang dilakukan di tahun 2009 itu pun baru terkuak di tahun 2013. Termasuk juga mengenai identitas anak mereka, Safeea.

Lantas apa alasan Dhani selama ini menutup rapat kabar pernikahanya dengan Mulan? "Biar seru aja,” ujar Dhani sembari tertawa lebar.

Dhani mengatakan, hubunganya dengan Mulan baru berani diungkap dengan gamblang karena proses perceraiannya dengan Maia Estianty belum selesai.


Jessica Iskandar

Jessica Iskandar tampil cantik dan mencolok dengan gaun-gaunnya.


Jessica Iskandar

Pernikahan Jessica Iskandar dengan Ludwig Franz Willibald menyimpan banyak misteri. Selain prosesi pernikahan mereka yang dirahasiakan, buah hati Jessica Iskandar juga tak pernah diperlihatkan ke publik.

Jessica Iskandar hanya menunjukkan anggota tubuh tertentu dari bayinya yang disapa Baby EL. Meski beberapa kali mengunggah foto kebersamaanya dengan anak pertamanya itu, Jessica tak sekali pun memperlihatkan wajah bayinya.

Lewat akun Instagram pribadinya, Jessica Iskandar mengunggah foto yang berisi pernyataan dari seorang bernama Wisesa yang menyebutkan tak memperlihatkan wajah anak adalah tindakan benar, demi menghindari anak jadi target penculikan dan objek seksual.

Foto tersebut seolah menunjukkan alasan bintang film Dealova itu selama ini merahasiakan wajah anaknya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya