Liputan6.com, Jakarta Sekretaris Jenderal PBB, Ban Ki-moon mengatakan, wabah mematikan Ebola dapat berakhir pada pertengahan tahun depan jika seluruh dunia mempercepat penanggulangan virus yang telah mematikan ribuan orang tersebut.
Berbicara pada pertemuan di Washington dengan para pejabat dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Bank Dunia dan Dana Moneter Internasional (IMF), Ban Ki-moon juga mengatakan keprihatinannya terhadap 6 korban kematian di Mali.
Advertisement
"Jika kita terus mempercepat respon, kita bisa mengakhiri wabah ini pertengahan tahun depan," katanya, seperti diberitakan BBC, Sabtu (22/11/2014).
Dia mengatakan, upaya internasional untuk mengatasi Ebola masih tidak merata, sehingga banyak pekerja kesehatan yang lebih dibutuhkan di negara-negara paling parah di Afrika Barat.
"Ebola bukanlah penyakit yang jika terinfeksi bisa ditinggalkan begitu saja. Kasus ini harus dicari penyebabnya," ungkapnya.