Liputan6.com, Lombok - Nasib Nahas menimpa Wardiah, warga Desa Muhajirin, Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat. Tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bekerja di Arab Saudi ini dipulangkan ke kampung halamannya dalam keadaan tidak bernyawa.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (23/11/2014), keluarga menduga Wardiah tewas karena dianiaya. Menurut keluarga, kontak terakhir dilakukan Wardiah pada 20 Juli lalu.
Saat itu Wardiah bercerita sering disiksa majikannya bila berbuat salah. Tidak lama setelah itu, keluarga mendengar Wardiah meninggal dunia karena bunuh diri. Rumitnya proses administrasi membuat jenazah Wardiah baru bisa dipulangkan setelah 6 bulan.
Keluarga berharap pemerintah memperjuangkan hak korban TKI selama bekerja sebagai pembantu rumah tangga di Arab Saudi, yang selama ini tidak diberikan oleh majikan. (Dan/Ans)
Jenazah TKI yang Diduga Tewas Dianiaya di Arab Saudi Dipulangkan
Rumitnya proses administrasi membuat jenazah TKI Wardiah baru bisa dipulangkan setelah 6 bulan.
diperbarui 23 Nov 2014, 18:28 WIBIlustrasi Mayat (Istimewa)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Cerpen: Pengertian, Unsur, dan Contohnya
Cermati Rekomendasi Saham Hari Ini 17 Desember 2024, Ada INDF hingga EXCL
Apa Tujuan dari Teks Naratif? Pengertian, Struktur, dan Contohnya
Tujuan Konseling: Memahami Esensi dan Manfaatnya dalam Kehidupan
Ciri-Ciri Negara Kesatuan: Pengertian, Karakteristik, dan Contoh
Kecocokan Masing-Masing Zodiak dalam Persahabatan, Bagian II
Bentuk Dittipid PPA-PPO, Polri Dinilai Makin Efektif dalam Lindungi Korban
PPN Barang Mewah Berlaku 1 Januari 2025, Apa Saja Risikonya?
Usai Wonderkid 17 Tahun, Manchester United Langsung Siapkan Rekrutan Kedua buat Ruben Amorim
Usai Dikunjungi Keluarga Konglomerat di Solo, Jokowi Ajak Cucu ke Mal di Jakarta
7 Potret Dewi Perssik Pakai Gaun Perak, Mahkotanya Bak Rambut Cleopatra
Ciri-Ciri Pidato Persuasif: Panduan Lengkap Menyusun Pidato yang Meyakinkan