Liputan6.com, San Antonio - Pangkalan militer Angkatan Darat Amerika Serikat di San Antonio ditutup pada Minggu 23 November 2014 malam waktu setempat. Gara-garanya ada mobil yang dianggap mencurigakan memasuki wilayah tersebut.
"Ini insiden keamanan tinggi, tidak ada ancaman," jelas seorang juru bicara militer, Alex Delgado menggambarkan kondisi saat itu seperti dikutip dari Reuters, Senin (24/11/2014).
"Satu orang di tahan di Fort Sam Houston dan kendaraan yang mencurigakan berada di tengah pos," kata juru bicara Alex Delgado.
Meski demikian, Delgado tidak tahu alasan para pejabat menilai kendaraan itu mencurigakan. Sejauh ini juga tidak ada cidera yang dilaporkan.
Delgado mengatakan markas militer di San Antonio itu akan ditutup selama penyelidikan. Sedangkan pengemudi mobil itu ditahan untuk diinvestigasi.
"Tidak ada penumpang lain di dalam kendaraan dan personel darurat melaporkan tidak ada orang lain yang diduga terlibat," ucap Delgado.
Fort Sam Houston adalah fasilitas yang sangat aman, di mana penjaga bersiaga di semua pintu masuk kendaraan.
Fort Sam Houston adalah tempat operasi medis militer AS dan pusat operasi untuk menghambat penyebaran Ebola di Afrika Barat. Dua tim khusus dari tempat itu telah dilatih untuk dikerahkan ke rumah sakit-rumah sakit untuk melakukan perawatan terhadap virus mematikan itu. (Ein)
Ada Mobil Mencurigakan, Pangkalan AD di Amerika Ditutup
Sejauh ini tak diketahui alasan para pejabat menilai kendaraan di markas militer Amerika Serikat itu mencurigakan.
diperbarui 24 Nov 2014, 13:00 WIBSejauh ini tak diketahui alasan para pejabat menilai kendaraan di markas militer Amerika Serikat itu mencurigakan.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tok! Tepat di Momen Hari Guru, Hakim Vonis Bebas Guru Supriyani Usai Dituduh Aniaya Anak Polisi
Apa Itu EMS: Panduan Lengkap Sistem Manajemen Energi
Top 3: Deretan Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan
Rahasia Ayam Goreng Garing dan Matang Tanpa Bagian Dalam yang Merah, Begini Triknya
Reaksi Netizen soal Kabar Jung Woo Sung Tak Ingin Menikahi Moon Gabi, Ibu dari Anaknya
Apa itu El Nina: Fenomena Iklim yang Mempengaruhi Cuaca Global
Jangan Main-Main, Amorim Bakal Berlaku 'Kejam' jika Pemain Manchester United Lakukan Ini
Kapolda Sumbar Ungkap Sosok AKP Dadang Iskandar: Penghibur yang Hebat
Pacaran di Usia Remaja, Apa Bisa Picu Tindak Kriminal?
Profil Singkat Paslon Pilgub DKI Jakarta 2024
6 Potret Interior Sebelum Vs Sesudah Didesain Ulang, Jadi Lebih Estetik
OJK Luncurkan Roadmaps Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro, Ini Isinya