Liputan6.com, Jakarta Empat puluh sembilan persen dari 30,4 persen penduduk Indonesia memanfaatkan jamu untuk menjaga kesehatan tubuh. Bahan jamu yang ada di dapur rumah tangga, di kebun, serta tumbuh liar di sekitar rumah memudahkan individu meracik jamu.
Dr. dr. Lestari Handayani, M. Med memberi contoh, rebusan daun sirih (Piper betel L) dan kunci pepet (Kaempferia rotunda L) diminum untuk kesehatan reproduksi para ibu di Madura. Hasil ini didapat setelah diteliti dan dikaji terlebih dahulu.
Profesor Riset ke-11 Badan Litbangkes Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, mengatakan,"Banyak jamu berkhasiat untuk menjaga kesehatan, meningkatkan kebugaran, atau memperbaiki fungsi organ tubuh. Termasuk ini."
Lebih lanjut Lestari Handayani menerangkan bahwa minuman secang (Caesalponoa sappan Hinn) digunakan masyarakat Yogyakarta untuk menjaga kesehatan.
Dalam orasi pengukuhan profesor riset bidang pelayanan kesehatan di Gedung Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Jl. H.R. Rasuna Said, ditulis Senin (1/12/2014), Lestar menjelaskan bahwa jamu juga dapat digunakan oleh para ibu untuk menangani kasus kegemukan.
"Bahkan dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan termasuk kelompok lanjut usia," kata Lestari.
Jamu Sejak Lama Jadi Andalan Orang Indonesia untuk Jaga Kesehatan
Empat puluh sembilan persen dari 30,4 persen penduduk Indonesia memanfaat kesehatan tradisional menggunakan ramuan jamu.
diperbarui 02 Des 2014, 08:30 WIBRacikan jamu Bukti Mentjos, merupakan ramuan turun temurun dari sang nenek yang memiliki kepandaian meracik bahan baku jamu dan menuliskannya di dalam buku. (Liputan6.com/Panji Diksana/wwn)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Tersangka Korupsi, KPK: Butuh Dana untuk Pilkada
Mengenal Tari Manasai, Kental dengan Makna Kehidupan Masyarakat Dayak Kalimantan
Selamat Hari Guru Nasional 2024, Simak Keutamaan jadi Pendidik dalam Perspektif Islam
3 Kandidat Bek Kiri yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim
BNPB Pastikan Kebutuhan Dasar Korban Erupsi Gunung Lewotobi Terpenuhi
Profil Singkat Paslon Pilgub Aceh 2024 dan Partai Pengusungnya
Dukungan Ikatan Alumni Geologi ITB untuk Eksplorasi dan Pengembangan SDA di Hulu
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sebagai Tersangka
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: Susah Payah Bungkam Penghuni Dasar Klasemen, The Reds Tinggalkan Manchester City
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Ipswich vs Manchester United 24 November 2024, Segera Dimulai
Industri Batu Bara di Zona Inti KCBN Muarajambi
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar