Liputan6.com, Jakarta Manfaat jamu juga dapat dirasakan oleh para penderita kanker. Dengan mengonsumsi jamu, kualitas hidup penderita kanker stadium lanjut bakal dapat lebih baik. Jamu dapat mengurangi rasa nyeri, menghilangkan rasa mual, kembung, dan meningkatkan nafsu makan yang menurun pada penderita kanker.
Profesor Riset ke-11 Badan Litbangkes Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Dr. dr. Lestari Handayani, M. Med, mengatakan,"Pasien yang datang ke LP4OT seringkali karena rasa putus asa. Mereka dan keluarga cukup puas dengan pengobatan yang diterima."
Dalam orasi pengukuhan profesor riset bidang kesehatan pelayanan kesehatan yang berlangsung pada Senin (24/11/2014), Lestari Handayani menjelaskan bahan jamu yang digunakan di LP4OT adalah meniran (Phyllantus niruri L), Echinacea yang berfungsi merangsang sistem kekebalan non spesifik tubuh sebagai imunomodulator.
"Jahe (Zingiber officinale) mengandung gingerol yang mampu menaikkan pergerakan saluran cerna, khasiat analgesik, sedatif, dan antipiretik," kata dia menerangkan.
Beberapa antikanker yang banyak dimanfaatkan untuk kanker, antara lain adalah benalu teh (dendrophthoe pentandra) meningkatkan sistem imun dan menghambat invasi sel kanker."Kandungan ribosome inacting protein pada kunir putih dan senyawa golongan triterpenoid pada keladi tikus, bekerja menghambat enzim yang berperan dalam proses replikasi dan proliferasi sel," kata dia
Jamu, Harapan bagi Penderita Kanker
Manfaat dari jamu juga dapat dirasakan oleh para penderita kanker. Dengan jamu, kualitas hidup penderita kanker akan meningkat baik
diperbarui 01 Des 2014, 09:02 WIBRacikan jamu Bukti Mentjos, merupakan ramuan turun temurun dari sang nenek yang memiliki kepandaian meracik bahan baku jamu dan menuliskannya di dalam buku. (Liputan6.com/Panji Diksana/wwn)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menghitung Umur dalam Bulan: Panduan Lengkap dan Akurat
Laporan Terbaru Pentagon Ungkap Penampakan Ratusan UFO di Seluruh Dunia
China hingga India Belajar Daur Ulang Ban Bekas di Indonesia
Cara Reproduksi Virus: Proses Replikasi dan Penyebaran
Ini Mancing yang Diperbolehkan dan Tak Dibenarkan Menurut Buya Yahya
Serunya Adinia Wirasti Syuting Bareng Ajil Ditto, Bahas Indonesia Tahun 1998 dan Happy Tanpa Ponsel
Pedoman Upacara Hari Guru 2024, Susunan Acara dan Catat Pakai Baju Ini
Cara Menjadi Hakim: Panduan Lengkap Meniti Karier di Bidang Peradilan
Palm Cheese Adalah Kue Kering dengan Paduan Rasa Manis Gula Palem dan Gurih Keju
Tak Ada RUU Perampasan Aset, Ini Daftar Prolegnas 2025 Usulan DPR
Sidang Isbat Pernikahan Rizky Febian-Mahalini, Film Fedi Nuril 1 Juta Penonton Bikin Buzzer Keki?
DJP Jelaskan Metode Prepopulated dalam Pelaporan SPT Tahunan, Dijamin Lebih Mudah