Liputan6.com, Jakarta - Pengusaha jamu tradisional menyatakan bakal menaikkan harga jual produk akibat dari kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi dan Upah Minimum Provinsi (UMP). Langkah ini terpaksa dilakukan agar tak menggerus pendapatan perusahaan.
Direktur Utama PT Mustika Ratu Tbk (MRAT), Putri Kuswisnu Wardani mengaku, penyesuaian harga merupakan upaya terakhir ketika efisiensi biaya tak mampu lagi dilakukan perseroan. Sebab pengusaha dibebani masalah bertubi-tubi yakni kenaikan harga BBM dan UMP.
"Mau nggak mau pengusaha harus ada penyesuaian harga jual produk. Rencananya kita akan menaikkan harga untuk produk jamu dan kosmetik 7 persen sampai 8 persen," papar dia saat ditemui di Peringatan 6 Tahun Jamu Brand Indonesia di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Rabu (26/11/2014).
Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Industri Tradisional Berbasis Budaya ini menyatakan, pihaknya bakal menaikkan harga jual produk tersebut pada kuartal I 2015. "Kenaikan harga sebesar itu kita lihat produknya, kalau kita masih di market leader untuk produk tertentu, bisa naikkan harga," terang Putri.
Dijelaskan dia, perseroan membidik porsi ekspor produk sekira 10 persen sampai 12 persen dari total target penjualan tahun ini yang diproyeksikan Rp 700 miliar. Target penjualan itu bertumbuh 20 persen dari periode 2013.
"Tahun depan kita akan naikkan 30 persen tapi dengan porsi ekspor yang sama. Karena pasar lokal tumbuh pesat, jadi kita fokus di Indonesia," paparnya.
Putri menyebut, saat ini Mustika Ratu sudah mengeskpor produk jamu maupun kosmetik ke 20 negara, yakni Asia Tenggara, Malaysia, Brunei Darussalan, Hong Kong, Kanada, Amerika Serikat dan sebagainya.
BBM & UMP 2015 Naik, Pengusaha Jamu Bersiap Naikkan Harga
Pengusaha jamu tradisional menyatakan bakal menaikkan harga jual produk akibat dari kenaikan BBM dan UMP 2015
diperbarui 26 Nov 2014, 12:00 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jawaban Masuk Akal Gus Baha saat Ditanya Anak Kenapa Sholat Terus, Bisa Buat Inspirasi
Prabowo Ingin Bangun Kampung Haji Indonesia di Makkah, Ini Tujuannya
Mendekatkan Anak dengan Orangtua Lewat Sayur Sop dan Ragam Aktivitas di Parentalk 2024
Film 'Hutang Nyawa', Diadaptasi dari Thread Horor Viral
Inilah Golongan Orang yang Akan Dililit Ular Berbisa di Hari Kiamat, Diungkap Buya Yahya
KPU Batasi Jumlah Pendukung Paslon pada Debat Kedua Pilgub Jatim, Ada Apa?
Squid Game Season 2 Rilis Trailer Baru, Siap Tayang Desember 2024 Mendatang
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 3 November 2024
Tiktokers Sukabumi Gunawan Sadbor Jadi Tersangka Promosi Judi Online, Langsung Ditahan
Geledah Kantor PT Lampung Energi Berjaya, Kejati Amankan Rp2,17 Miliar
Tragis, Ibu dan 2 Anaknya Meninggal Dunia Setelah Nekat Melompat ke Air Terjun Niagara
Ternyata Sunan Giri Pernah Diajak Duel Begawan Mintu Semeru, Ini yang Terjadi