Liputan6.com, Pegunungan Bintang - Faktor cuaca menghambat upaya evakuasi helikopter jenis Super Puma TNI-AU yang mendarat darurat di perbatasan Batom-Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, pedalaman Papua.
Komandan Pangkalan TNI AU Jayapura Kol (Pnb) I Made Susila Adnyana mengatakan, rencana evakuasi kru heli dan para penumpang belum bisa dilakukan karena faktor cuaca. Kawasan Kiwirok maupun Batom sedang diguyur hujan.
Dia menjelaskan, selain masalah cuaca, faktor penghambat evakuasi lainnya adalah tidak tersedianya sarana pendukung, seperti helikopter khusus dengan spesifikasi tertentu.
Kol (Pnb) I Made Susila mengatakan, pihaknya akan meminta bantuan ke PT Freeport agar mengerahkan helikopter milik Airfast.
Menurut dia, saat ini pihaknya sudah melayangkan permohonan bantuan dan diharapkan evakuasi dapat segera dilaksanakan.
Helikopter TNI AU yang dipiloti Mayor Pnb Tarigan itu membawa 10 anggota satuan tugas pengamanan perbatasan dari Yon 133 yang akan bertugas di pos Kiwirok yang merupakan salah satu wilayah yang berbatasan langsung dengan Papua Nugini (PNG). Namun saat terbang pada Jumat 28 November sore, heli tersebut mendarat darurat karena cuaca buruk.
Ketika ditanya kondisi kru dan penumpang, Kol Pnb I Made Susila mengaku dari laporan sementara memang ada yang mengalami luka dan patah tulang. Namun belum diketahui detail korban.
"Komunikasi sangat sulit karena hanya menggandalkan telepon satelit sehingga belum dapat memastikan bagaimana kondisi sebenarnya," tandas I Made Susila. (Ant/Riz/Mvi)
Evakuasi Helikopter Puma di Papua Terhambat Cuaca Buruk
Faktor penghambat evakuasi lainnya adalah tidak tersedianya sarana pendukung, seperti helikopter khusus dengan spesifikasi tertentu.
diperbarui 29 Nov 2014, 14:52 WIBFaktor penghambat evakuasi lainnya adalah tidak tersedianya sarana pendukung, seperti helikopter khusus dengan spesifikasi tertentu.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Buat Donat Empuk dan Lezat: Panduan Lengkap
6 Fakta Siswa SD yang Meninggal Dunia Usai Alami Perundungan oleh Kakak Kelas, Kisah yang Berujung Duka
Toyota Hilux Listrik Meluncur di GJAW 2024, Harga Rp 6 Jutaan
Curhat Jennifer Coppen tentang Masa Terendah Usai Kepergian Suami, Kamari Jadi Sumber Kekuatan
Skandal Asmara Jung Woo Sung Terkuak, Disebut Selingkuhi 3 Perempuan Sekaligus Termasuk Moon Gabi
Cara Buat Kacang Bawang Renyah dan Gurih untuk Camilan Lebaran
Smartfren Ajak Pelanggan Nikmati Karya dan Seni Budaya Bangsa
Nasabah Zurich Indonesia Tumbuh 17% di Kuartal III 2024
Tak Perlu Takut, Pendonor Ginjal Kini Bisa Pulih Lebih Cepat dengan Inovasi Medis
Top 3 Berita Bola: Real Madrid Ingin Tampung Pemain Manchester United Minim Kontribusi
Trump Bebas dari Kasus Subversi Pilpres 2020 dan Kelalaian Penanganan Dokumen Rahasia
Mengenal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan dan Partai Pengusungnya