Liputan6.com, Washington DC - Dua putri Presiden Amerika Serikat Barack obama, Malia Ann dan Natasha dikritik polisi Partai Republik lantaran mengenakan pakaian 'mini' yang dinilai tak pantas untuk dikenakan pada acara kenegaraan peringatah Thanksgiving Day -- Hari Pengucapan Syukur. Tapi pada akhirnya politikus itu minta maaf.
Malia (16) dan Sasha (13) masing-masing mengenakan rok mini dipadu stocking dan mini dress. Meski Malia mengenakan pakaian lengan panjang dan Sasha memakai cardigan sebagai penutup, busana yang mereka pakai dianggap tak sopan.
Juru bicara Fraksi Republik di Kongres AS, Elizabeth Lauten mengkritik Malia dan Sasha dan menyarankan putri Presiden itu mengenakan pakaian yang pantas.
"Untuk Malia dan Sasha, saya lihat pakaian kalian tak pantas untuk dikenakan anggota keluarga orang nomor 1 di negara ini. Kenakanlah pakaian yang terhormat. Jangan pakai baju seperti di dalam bar," tulis Lauten di laman Facebook-nya, seperti dimuat International Business Times, Minggu (30/11/2014).
Tak lama, apa yang ditulis Lauten tersebut menuai banyak komentar. Politisi wanita itu dikecam lantaran dinilai mempermalukan gadis remaja, terlebih mereka adalah anak presiden.
Lauten kemudian langsung menghapus komentarnya di Facebook, dan menyatakan permintaan maaf kepada publik dan kedua putri Obama.
"Aku sadar betapa menyakitkan kata-kata yang aku tulis ini. Aku minta maaf kepada semua yang tersinggung atas kata-kataku itu. Ini akan menjadi pelajaran berharga bagi kita semua," tulis Lauten di Facebook.
Sejauh ini, belum ada tanggapan dari Obama dan kedua putrinya, Malia dan Sasha, atas komentar dan permintaan dari Lauten tersebut. (Mut)
Cibir Putri Obama di Facebook, Politisi AS Minta Maaf
Juru bicara Fraksi Republik Elizabeth Lauten mengkritik Malia dan Sasha dan menyarankan putri Presiden itu mengenakan pakaian yang pantas.
diperbarui 30 Nov 2014, 15:48 WIBObama dan kedua putrinya, Sasha dan Malia (BBC)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Investor Abaikan Donald Trump, S&P 500 dan Dow Jones Cetak Rekor Baru
Pramono dan Keluarga Gunakan Hak Pilih di TPS 046 Cipete Selatan, Warga Doakan Menang Satu Putaran
Menteri Ara Minta Target Penyaluran KPR FLPP Naik Jadi 800 Ribu Rumah di 2025
Terlanjur Terima Duit Serangan Fajar Pilkada, Harus Bagaimana? Simak Kata Buya Yahya
Top 3 News: PDIP Tegaskan Tersangka Judi Online Alwin Jabarti Kiemas Bukan Keluarga Megawati
Nonton Gemini Man (2019) di Vidio: Pertarungan Seru Will Smith Melawan Dirinya Sendiri
Hasil Penelitian Adalah: Panduan Lengkap Menyusun dan Menganalisis
Ini Pesan Anies Baswedan untuk Warga Jakarta di Momen Pencoblosan Pilkada 2024
Regulasi OTT Jadi PR Besar, KPID Jabar Desak Pemerintah Lindungi Masyarakat dari Konten Negatif
Cuaca Besok Kamis 28 November 2024: Jakarta Pagi Hari Seluruhnya Berawan Tebal
Pasar Saham Asia-Pasifik Dibuka Beragam, Mengikuti Rekor Baru Wall Street
Ridwan Kamil Akan Antar Bahlil Lahadalia Mencoblos di TPS Sebelum Bertolak ke Bandung