Liputan6.com, Moskow - Ribuan dokter dan pekerja medis menggelar aksi jalan kaki melewati pusat kota Moskow, Rusia. Aksi long march ini sebagai bentuk protes terhadap reformasi sistem kesehatan. Para demonstran juga menuntut upah dan kondisi kerja yang lebih baik untuk dokter.
"Lebih dari 7.000 dokter diperkirakan kehilangan pekerjaan mereka sebagai akibat reformasi itu, dengan 28 rumah sakit dan klinik ditetapkan untuk ditutup di Moskow saja, dalam beberapa bulan ke depan." tulis media Rusia yang dikutip CNN, Minggu (30/11/2014).
Sementara, pejabat pemerintah mengatakan reorganisasi bertujuan untuk meningkatkan efisiensi.
Para pengunjuk rasa meneriakkan slogan dan membawa spanduk yang bertuliskan 'Dokter dan pasien, bersatu!'
Reuters mewartakan, sekitar 3.000 orang ambil bagian dalam protes publik yang langka terjadi di Rusia tersebut. Sementara, Kepolisian Moskow mengatakan kepada kantor berita Rusia ada sekitar 1.500 pengunjuk rasa menghadiri aksi ini.
Protes terhadap reformasi kesehatan juga berlangsung di kota-kota lain di Rusia, seperti di St Petersburg dan Vladivostok selama akhir pekan. (Ans)
Puluhan RS Mau Ditutup, Ribuan Dokter Rusia Turun ke Jalan
Lebih dari 7.000 dokter diperkirakan kehilangan pekerjaan mereka sebagai akibat reformasi kesehatan Rusia.
diperbarui 01 Des 2014, 03:00 WIBDemonstrasi ribuan dokter dan pekerja medis di Moskow, Rusia. (Reuters/Sergei Karpukhin)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami Kick Adalah: Teknik Dasar dan Penerapannya dalam Sepak Bola
Harga Kripto Naik, Pemerintah Bhutan Jual Kepemilikan Bitcoin
Pengertian Kalimat Objektif, Ciri-Ciri, dan Contoh Lengkapnya, Menarik Dipelajari
VIDEO: Dipicu Saling Ejek Yel-Yel, Debat Paslon Bupati Lombok Barat Ricuh, Massa Pendukung Nyaris Adu Jotos
Budi Sudarsono Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tantang Jepang: Peluang Ada, Asalkan Tidak Over-Confident
Ratusan Anak Muda Siap Bergerak untuk Menangkan Lutfi-Yasin di Pilgub Jateng
Pengertian Neraca Keuangan, Panduan Memahami Laporan Keuangan Perusahaan
Cara Atasi Kelelahan Akibat Gula Darah Tinggi, Cocok Untuk Penderita Diabetes
Media Jepang Terkesima dengan Antusiasme Publik Indonesia, Tak Disangka Sesi Latihan Begitu Ramai!
Timnas Indonesia Segera Kedatangan Pemain Naturalisasi Baru, Kenali Sosok dan Nilai Pasarnya
Dekomposisi dalam TIK, Konsep Penting dalam Computational Thinking
Mendes Yandri: Pemberdayaan Desa Kunci untuk Menahan Arus Urbanisasi