Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah akan memaksimalkan hasil-hasil penelitian para putra bangsa yang selama ini dilakukan masih dalam batas publikasi, yang belum masuk produksi dan komersialisasi.
Menteri Riset Tekhnologi dan Pendidikan Tinggi, Muhammad Nasir mengungkapkan, masih ada 721 penelitian dari 2008 yang belum dapat fasilitas menuju proses implementasi.
Untuk menciptakan hilirisasi dari berbagai hasil penemuan tersebut, Kemenristek-Dikti mengaku akan memfasilitasi dengan mengundang para pengusaha di Indonesia untuk mengimplementasikan hal itu.
"Nanti saya akan mencoba melakukan hilirisasi dan komersialisasi hasil riset dan teknologi. Kami sedang usahakan kumpulkan para pengusaha untuk merealisasikan penelitian itu," kata Muhammad Nasir di Balai Kartini, Jakarta, Senin (1/12/2014).
Dirinya mengungkapkan dari total penelitian tersebut memang sebagian sudah dilakukan pematenan hasil penelitian, namun hal itu tidaklah cukup. "Percuma kalau dipatenkan tapi tidak berguna dari masyarakat seluruh Indonesia," ujar Natsir.
Minimnya realisasi hasil penelitian tersebut, menurut Natsir, salah satu faktornya adalah masih minimnya pendanaan. Penelitian tersebut masih mengandalkan dari APBN.
Nasir menuturkan, dana penelitian di Indonesia masih kalah jauh jika dibandingkan dengan negara-negara lain yang mampu menjadi negara maju. "Indonesia itu masih 0,08 dari PDB, sementara Jepang itu 2,8 persen, Amerika sudah di atas 3 persen," ucap Nasir. (Yas/Ahm)
Pemerintah Bakal Gandeng Pengusaha Optimalkan Hasil Riset
Menristek-Dikti, Muhammad Nasir menuturkan, ada 721 penelitian yang belum dapat fasilitas menuju proses implementasi sejak 2008.
diperbarui 01 Des 2014, 15:33 WIBMuhammad Nasir (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pimpin PBSI, Fadil Imran Terapkan Transformasi Modern Demi Kejayaan Bulu Tangkis Indonesia
Nenek Bisu 55 Tahun di Lampung Tewas Dibunuh Tetangga
Prabowo Siap Kirimkan Pasukan Penjaga Perdamaian PP ke Palestina
Capim KPK Fitroh Rohcahyanto Singgung soal Loyalitas saat Uji Kelayakan di DPR
Resep Jamu Tradisional Bahan Alami yang Ampuh Turunkan Kolesterol
Top 3 Berita Hari Ini: Dampak Pembaruan Rencana Pemakaman Raja Charles III pada Pangeran William
Realme GT 7 Pro Diluncurkan Secara Global, Punya Spek Gahar dengan Chip Snapdragon 8 Elite
Edy Rahmayadi dan Hasan Basri Sagala Komitmen Bangun Nias
Jokowi: Kenapa Saya Mendukung Ridwan Kamil? Karena Rekam Jejak
Rentan Konflik Agraria, Suswono Bakal Minta BUMD Bangun Hunian Tanpa Ambil Untung di Jakarta
Menjamu Arab Saudi di SUGBK, Timnas Indonesia Optimistis Raih Poin Penuh
Di Balik Sukses Basinga! The Musical, Art Director Bernice Nikki Ingin JICC Jadi Dermaga untuk Para Member