Liputan6.com, Jayapura - Setelah membawa 8 korban, Tim SAR kembali mengevakuasi 6 korban kecelakaan Helikopter AS-332 Super Puma milik TNI Angkatan Udara.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Selasa (2/12/2014), keenam korban ini berhasil dievakuasi dari Kampung Kiriwok ke Rumah Sakit TNI Marten Indey, Jayapura, Papua pada Selasa siang.
Advertisement
Saat dievakuasi keenam korban dalam keadaan sadar dan beberapa di antaranya menderita patah tulang. Dari total 14 korban, 2 orang menderita luka paling parah, yaitu Peltu Hadi dan Lettu Riqvo Gultom.
Senin 1 Desember silam, 8 korban jatuhnya helikopter Super Puma milik TNI Angkatan Udara (AU) dievakuasi ke rumah sakit yang sama. Helikopter yang dipiloti Mayor Penerbang Tarigan membawa 10 anggota TNI AD dari Batalyon Infanteri atau Yonif 133 Yudha Sakti/Padang.
Sebelum mencapai lokasi, helikopter yang membawa 133 dari satgas pengamanan perbatasan sempat diterjang cuaca buruk, sehingga mendarat darurat.
Pendaratan yang tidak sempurna di tebing gunung mengakibatkan sejumlah anggota TNI penumpang heli Super Puma luka-luka. (Mar/Ans)