Liputan6.com, Bengkulu - Dituduh melakukan suap sebesar Rp 1 miliar kepada kepala kejaksaan negeri (kajari) agar menjadikan gubernur sebagai tersangka, Wakil Gubernur Bengkulu Sultan Bachtiar Nadjamuddin geram. Ia pun melaporkan 2 orang aktivis LSM Yasrindo ke Mapolda Bengkulu.
Sultan yang didampingi tim pengacara dipimpin Nedyanto Akil merasa dirugikan dan dicemarkan nama baiknya oleh para terlapor.
"Saya merasa nama baik saya dicemarkan dengan isu suap dan fitnah," ujar Sultan di Mapolda Bengkulu Selasa 2 Desember 2014 malam.
Sebelumnya, Irianto dan Marwan atas nama Yayasan Yasrindo Bengkulu melaporkan Kajari Bengkulu dan wakil gubernur Bengkulu ke Jaksa Agung melalui Jaksa Agung Muda bidang Pengawasan karena terindikasi melakukan tindakan suap atau gratifikasi.
Mereka melapor, dalam surat laporan bernomor 049/LP/LSM/YASRINDO/IX/2014 tanggal 24 September 2014. Dikirim oleh kedua terlapor -- Irianto dan Marwan -- dengan tembusan kepada gubernur Bengkulu, ketua DPRD Provinsi Bengkulu, Kajati dan Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Bengkulu.
Keduanya melaporkan ada pertemuan pada jam 00.00 WIB atau tengah malam di ruang kerja Kejari dan melakukan transaksi.
Menurut Sultan, dirinya memang menemui kajari untuk mengantar berkas kasus dugaan korupsi di PT Pelindo Bengkulu senilai lebuh dari Rp 200 miliar yang sedang diusut tim penyidik kejaksaan negeri Bengkulu.
"Saya hanya ketemu kejari untuk antar dokumen dugaan praktek korupsi di Pelindo, kenapa faktanya diputarbalikkan, ini pembunuhan karakter, pasti ada yang menunggangu," pungkas Sultan Bachtiar Nadjamuddin. (Tnt)
Dituduh Suap Kajari, Wagub Bengkulu Geram & Polisikan Pelapor
Sultan yang didampingi tim pengacara dipimpin Nedyanto Akil merasa dirugikan dan dicemarkan nama baiknya oleh para terlapor.
diperbarui 03 Des 2014, 08:21 WIBWakil Gubernur Bengkulu Sultan Bachtiar Nadjamuddin. (Liputan6.com/Yuliardi Hardjo Putro)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Banjir Luapan Sungai Citarum Masih Rendam Rumah Warga
Tanjung Alai Jalan Lintas Sumbar-Riau, Begini Kondisinya Sekarang usai Rusak Akibat Longsor
VIDEO: PM Kanada Justin Trudeau Bertemu Donald Trump Terkait Ancaman Tarif
Pemprov DKI Bakal Fasilitasi Warga Kolong Jembatan Pindah ke Rusunawa KS Tubun
100 Kata-kata Taubat untuk Diri Sendiri, Panduan Lengkap Menuju Perubahan
Potret Anak-Anak Artis Jadi Finalis GADIS Sampul 2024, Ada Putri Cut Tari sampai Zaskia Adya Mecca
Orang Tidak Sholat tapi Rezeki Lancar, Simak Kata Buya Yahya
Singapura Hukum Mati 4 Orang dalam 3 Minggu, Semuanya Kasus Narkoba
Kronologi Seorang Anak di Cilandak Aniaya Keluarganya, Ayah dan Nenek Terbunuh
Top 3: Cara Alami Menjaga Kadar Gula Darah Tetap Normal
Quick Count Pilkada DKI KPU Tak Pernah Rilis, Ini Faktanya
Belajar dari Kesuksesan Levante UD untuk Kemajuan Sepak Bola Indonesia