Liputan6.com, Jakarta Niatan Sigit Purnomo Said alias Pasha terjun ke panggung politik dengan mencalokan diri sebagai Wali Kota Palu, rupanya tak mendapat restu dari para personel band Ungu.
"Kami sih nggak setuju. Dia (Pasha) nggak tahu kalau kami sering berdoa supaya dia gagal (jadi Wali Kota)," ucap Enda, gitaris Ungu, saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (4/12/2014).
"Gue sih memang dari awal nggak setuju. Doakan nggak kepilih kali ya," timpal Onci, personel Ungu lainnya.
18 tahun bermusik bersama, membuat para personel Ungu berat untuk berkarier tanpa Pasha. Meski tak setuju dengan pilihan sang vokalis, mereka pun akhirnya tetap memberi dukungan.
"Kalau dia jadi benaran, coba bayangkan saja, bayangkan (pekerjaan) Wali Kota ribetnya kayak gimana. Tapi dibilang nggak setuju, Pasha juga saudara kami. Mau nggak mau kami juga akan dukung dia pada akhirnya," urai Enda.
Seperti diberitakan sebelumnya, Pasha berniat untuk mencalonkan diri sebagai Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah. Saat ini, pelantun Bayang Semu tengah mempersiapkan kelengkapan berkas dan administasi untuk mendaftar sebagai Wali Kota pada Februari 2015.(Gie/mer)
Niat Pasha Jadi Walikota Palu Tak Direstui Personel Ungu
"Kami sih nggak setuju. Dia (Pasha) nggak tahu kalau kami sering berdoa supaya dia gagal (jadi Wali Kota)," ucap Enda, gitaris Ungu.
diperbarui 04 Des 2014, 22:30 WIBLiputan6.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dikelola Kemenhut, TN Alas Purwo Dikenakan Tarif Nol Rupiah bagi Umat Hindu yang Beribadah di Pura Luhur Giri Salaka
Pengantin Menyesal Salah Pilih Vendor Dekorasi Pernikahan, Mengaku Tertipu Portofolio
Dugaan Korupsi di Bank Pemerintah, Kredit Modal Kerja Rp2 Miliar Digelapkan
Kisah Gus Maksum Sembuhkan Pemabuk Hanya dengan Sepucuk Surat, Karomah Wali
Semeru, Gunung Tertinggi Jawa yang Menyimpan Misteri
Tidak Melulu Putih Ini Warna-Warna Petir
Relawan Prabowo Dukung Isran Noor, Kode IKN Lanjut?
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau
Pertama di Asia, Hotel Berkonsep Storytelling Resmi Dibuka di Jakarta
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya