Liputan6.com, Jakarta - Kubu Agung Agung Laksono yang tergabung dalam Tim Presidium Penyelamat Partai Golkar, berencana akan melaporkan hasil Musyawarah Nasional (Munas) ke IX Partai Golkar yang digelar kubu Aburizal Bakrie atau Ical di Bali.
Anggota Tim Penyelamat Partai Golkar Lauren Siburian mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan seluruh gugatan hukum yang akan mereka serahkan ke pengadilan.
"Hari ini kami menyampaikan gugatan tentang Munas Bali. Akan melaporkan semuanya ke pengadilan," kata Lauren di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Kamis (4/12/2014).
Katua Tim Penyalamat Partai Golkar Agung Laksono sebelumnya mengatakan, pihaknya telah menyoroti seluruh kegiatan yang telah terjadi pada Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar yang sedang berlangsung di Bali.
Menurut Agung, Munas yang digelar kelompok Aburizal Bakrie di Bali bertentangan dengan AD/ART partai. "Ada langkah-langkah didesain semata-mata untuk menjadikan Aburizal Bakrie menjadi ketua umum. Tentu itu menciderai demokrasi," kata Agung Selasa 2 Desember 2014.
Munas ke IX Partai Golkar yang berlangsung sejak 30 November hingga 3 Desember 2014 di Nusa Dua, Bali kembali memilih Ical menjadi Ketua Umum Partai Golkar. Ical terpilih secara aklamasi, karena calon ketua umum lainnya yakni Airlangga Hartanto mengundurkan diri sebelum pendaftaran calon ketua umum dibuka. (Ali/Ein)
Kubu Agung Laksono Akan Laporkan Hasil Munas Ical ke Pengadilan
Kubu Agung Laksono menilai hasil Munas Golkar di Bali melanggar AD/ART partai.
diperbarui 04 Des 2014, 19:37 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Oppo Tampilkan Keindahan Bali dari Kamera Find X8 Series Lewat Pameran Foto di Istana Ubud
Maruarar Sirait: Kita Lihat, Lebih Kuat PDIP-Anies atau Ridwan Kamil yang Didukung Jokowi-Prabowo
Apakah Protein Bisa Mengecilkan Perut Buncit? Profesor IPB Ungkap Manfaat Mengejutkan!
Apa Efek Samping Suntik Putih: Risiko dan Bahaya yang Perlu Diwaspadai
Mepoly Industry Hadirkan Inovasi Tali dan Selang di INAMARINE 2024
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Tottenham Hotspur, Minggu 24 November 2024 Pukul 00.30 WIB di Vidio
Benarkah PPDB Zonasi Dihapus? 6 Fakta Penting yang Perlu Diketahui
Mitigasi Kerawanan Pilkada, Bawaslu Lumajang Gelar Apel Siaga Pilkada 2024
5 Strategi Kemenpar Maksimalkan Pergerakan Wisatawan di Libur Natal dan Tahun Baru 2025
Tangani Kanker Darah, Kemenkes Distribusikan Alat Deteksi Dini ke 10 Ribu Puskesmas
VIDEO: Terlalu Fokus Bercanda, Motor Pemuda Berakhir Nyebur Got
Bila Esok Ibu Tiada Tembus 2 Juta Penonton, Rebut Posisi ke-8 Daftar Film Indonesia Terlaris 2024