Liputan6.com, London - Aston Martin resmi memperkenalkan seri terbaru dari flagship mereka yakni DB10. Sesi perkenalan ini dilakukan di Pinewood Studios, London sekaligus berbarengan dengan rilis film terbaru James Bond yang berjudul Spectre.
Sesi perkenalan ini tentu menegaskan jika agen mata-mata Inggris ini akan tetap menggunakan Aston Martin sebagai tunggangan utamanya. Hal ini tentu membantah kabar yang mengatakan jika Bond akan mempensiunkan Aston Martin dan beralih menggunakan Fiat.
Sebelumnya sempat beredar kabar jika James Bond akan berakting dengan menggunakan Fiat 500 sebagai tunggangan di salah satu adegannya.
Dikatakan, Aston Martin memang tidak berniat untuk memproduksi suksesor dari DB9. Aston Martin secara khusus menciptakan DB10 hanya untuk digunakan dalam film terbaru James Bond ini, seperti dilansir dari Carscoops, Jumat (5/12/2014).
Pabrikan menggarap DB10 ini dengan jumlah yang amat terbatas yakni hanya 10 unit saja. Seluruh unit ini pun akan digunakan untuk tunggangan Bond di film Spectre.
"Bertepatan dengan waktu perayaan 50 tahun hubungan kami dengan 007, momentum ini akan cocok digunakan sebagai waktu peluncuran mobil sport terbaru kami yang dibuat khusus untuk James Bond," ujar Dr Andy Palmer, CEO Aston Martin.
DB10 adalah pesanan khusus dari sang sutradara Spectre, Sam Mendes yang menginginkan sebuah mobil terbaik untuk mata-mata paling terkenal di dunia. Aston Martin pun menunjuk Marek Reichman sebagai kepala tim desainer dan engineering yang menciptakan DB10.
Sayangnya, Aston Martin belum membocorkan secara detil spesifikasi teknis yang ada di balik kap DB10. Kabar yang berhembus menyebutkan jika tunggangan terbaru James Bond ini menggunakan mesin V12 yang juga digunakan pada lini model Aston Martin saat ini.
Ini 'Batmobile' Ala James Bond Terbaru
Agen mata-mata Inggris ini akan tetap menggunakan Aston Martin sebagai tunggangan utamanya.
diperbarui 05 Des 2014, 19:22 WIBAgen mata-mata Inggris ini akan tetap menggunakan Aston Martin sebagai tunggangan utamanya.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
LRT Jabodebek Izinkan Pengguna Naikkan Sepeda Utuh ke Gerbong Kereta Mulai 30 November 2024, Berlaku Hanya di Akhir Pekan
Kunci Kebahagiaan Menurut Gus Baha, yang Kekurangan Bagaimana Gus?
Cara Mengatasi Mual saat Hamil: Panduan Lengkap untuk Ibu Hamil
Tim Hukum Ridwan Kamil-Suswono Desak Bawaslu Keluarkan Rekomendasi PSU di TPS 28 Pinang Ranti
Harga Bitcoin Hari Ini 30 November 2024: Bitcoin Kembali Menguat
Cuaca Besok Minggu 1 Desember 2024: Jakarta Pagi Hari Seluruhnya Berawan Tebal
Kenaikan PPN 12 Persen Tak Berpengaruh di Segmen Mobil Mewah, tapi...
4 Zodiak yang Mampu Meredakan Sakit Hati dengan Membantu Orang Lain
7 Kuliner Khas Melayu yang Kaya Rempah
Threads Semakin Praktis, Pengguna Tinggal Geser untuk Pindah Feed
Top 3: Heboh Ojek Online Bakal Dilarang Beli BBM Subsidi Pertalite
100+ Nama TikTok Keren Cowok yang Bikin Akunmu Makin Populer, Bikin Konten FYP