Liputan6.com, Jakarta - Facebook merilis daftar berbagai topik dan tren yang populer di dunia sepanjang tahun ini. Data ini berasal dari berbagai hal yang di-share oleh 1,3 miliar pengguna Facebook.
"Kami menganalisa interaksi yang terjadi selama setahun terakhir di Facebook untuk mengetahui topik global yang paling banyak dibicarakan," jelas Facebook di laman newsroom.fb.com, Jumat (12/12/2014).
Dalam daftar 10 topik populer global, Piala Dunia 2014 di Brasil berhasil bertengger di posisi nomor satu. Menurut Facebook, percakapan mengenai pertandingan sepakbola akbar ini lebih banyak daripada acara lain dalam sejarah Facebook.
Penyebaran virus Ebola juga menjadi topik hangat dan menempati posisi ke-dua topik terpopuler global. Sejak Maret 2014, Ebola telah merenggut ribuan nyawa.
Posisi lima besar lainnya ditempati oleh Pemilihan Umum (Pemilu) Brasil, diikuti meninggalnya aktor Robin Williams, dan Ice Bucket Challange. Berikut daftar lengkap 10 topik global populer sepanjang 2014 versi Facebook:
1. Piala Dunia 2014
2. Penyebaran virus Ebola
3. Pemilu di Brasil
4. Robin Williams
5. Ice Bucket Challange
6. Konflik Gaza
7. Malaysia Airlines
8. Super Bowl
9. Michael Brown/Ferguson
10. Olimpiade Musim Dingin Sochi
"Momen yang kita share di 2014 mempengaruhi kita semua. Momen-momen itu mengejutkan, mengubah, dan menghibur kita. Semuanya menghubungkan kita," ungkap Facebook di laman yearinreview.fb.com.
(din/dew)
Piala Dunia Jadi Topik Terpopuler Facebook Tahun Ini
Facebook merilis daftar berbagai topik dan tren yang populer di dunia sepanjang tahun ini.
diperbarui 12 Des 2014, 17:00 WIBIlustrasi Facebook (Mashable)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau
Pertama di Asia, Hotel Berkonsep Storytelling Resmi Dibuka di Jakarta
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu
Galaksi Hantu NGC 4535 Contoh Sempurna Galaksi Spiral di Alam Semesta
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes
Cara agar Terkoneksi dengan Allah saat Sholat, Ini Kuncinya Kata UAH
Deretan WAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia, Mulai Atlet hingga Model Internasional
Gibran Minta Hapus Penerimaan Siswa Sistem Zonasi, Solusi Atau Masalah Baru?
Intip Sejarah di Balik Megahnya Gedung Sate Bandung