Liputan6.com, Jakarta - Penanganan darurat banjir bandang di Kabupaten Garut, Jawa Barat yang terjadi Selasa kemarin 9 Desember masih dilakukan hingga saat ini. Banjir bandang akibat hujan deras selama 2 jam itu menyebabkan Sungai Cibarengkok meluap, akibatnya 10 kampung terendam banjir.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, 5 kampung tersebut berada Desa Mekarjaya, Kecamatan Cikajang, dan 5 kampung di Desa Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi.
"Tidak ada korban jiwa dari bencana tersebut. Berdasarkan laporan BPBD Kabupaten Garut, tercatat 1.179 jiwa terdampak banjir," ujar Sutopo dalam keterangan tertulisnya, Rabu (10/12/2014).
Sutopo menjelaskan, kerugian material akibat banjir bandang di Kecamatan Cikajang adalah 6 rumah hanyut, 49 rumah rusak berat dan 119 rumah rusak ringan.
"Beberapa bangunan yang terendam antara lain 280 unit rumah dan 9 masjid. Sedangkan di Kecamatan Banjarwangi ada 988 jiwa terdampak, 5 rumah rusak berat, 5 rumah rusak sedang dan 290 rumah terendam banjir," papar dia.
Sutopo mengatakan, saat ini banjir bandang telah surut. Sebanyak 30 jiwa atau 6 kepala keluarga yang rumahnya hanyut mengungsi ke balaidesa dan menumpang ke rumah tetangga.
Menurut Sutopo, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut bersama TNI, Polri, dan SKPD lain sudah berada di lokasi terdampak banjir.
"BPBD telah memberikan bantuan logistik berupa makanan siap saji, selimut dan tikar. Saat ini masih dilakukan pembersihan lingkungan oleh aparat. Kebutuhan mendesak adalah seragam anak sekolah dan makanan," pungkas Sutopo. (Rmn/Mut)
2 Desa di Garut Terendam Akibat Banjir Bandang
Berdasarkan laporan BPBD Kabupaten Garut, tercatat 1.179 jiwa terdampak banjir.
diperbarui 10 Des 2014, 17:23 WIBSiswa SD peserta Ujian Sekolah Berstandar Nasional, korban banjir bandang di Pameungpeuk, Garut, Jabar, Selasa (10/5) melintasi Sungai Ciawi karena jembatan ambruk diterjang banjir. (Antara)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Perkara yang Terlihat Sepele Namun Dibenci Allah, Sering Diremehkan
Nenek Sebatang Kara di Koja Ditemukan Tewas di Kamar Mandi Rumah
Pangeran George Maju Gantikan Pangeran Harry Jalani Tradisi Natal Kerajaan Inggris
Waktu di Bulan Berjalan Lebih Cepat Ketimbang di Bumi
Kandang Bubrah, Pesugihan yang Mengharuskan Pelaku Merenovasi Rumah Tanpa Henti
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 27 Desember 2024
Link Live Streaming Liga Inggris Liverpool vs Leicester City, Sesaat Lagi Tayang di Vidio
Libur Nataru, Warga Depok Diingatkan Keamanan Rumah dan Antisipasi Kebakaran
Sinopsis Film 'Sebelum 7 Hari', Tayang 23 Januari 2025
Jangan Berani-Berani Lakukan Ini, Rezeki Akan Disempitkan Allah Kata Buya Yahya
Jarang Disadari, Syirik Sering Terjadi dalam Kehidupan Sehari-hari, Begini Cara Menangkalnya Kata Gus Baha
3 Kapal Perang China Sandar di Tanjung Priok hingga 27 Desember 2024, Ada Apa?