Liputan6.com, Pemalang - Suasana histeris mewarnai pembongkaran warung remang-remang di Jalur Pantura Terminal Induk, Pemalang, Jawa Tengah. Para pemilik warung menolak tempat usaha mereka dibongkar.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Rabu (10/12/2014), puluhan petugas Satpol PP dibantu polisi sempat kesulitan melakukan pembongkaran karena pemiliknya memilih bertahan di dalam warung dan belum mengeluarkan barang-barang mereka.
Petugas akhirnya bertindak tegas dengan menyeret pemiliknya dari dalam warung. Mereka pun tak mampu melawan. Hanya suara tangisan yang mampu mereka lakukan agar petugas menaruh iba.
Tampaknya petugas tak mau repot dalam mengeksekusi warung tersebut. Barang pecah belah pun dibanting. Bahkan beberapa warga mengalami luka-luka akibat terkena pecahan beling.
Banyaknya petugas membuat pemilik warung pun kewalahan. Petugas akhirnya langsung membongkar bangunan dengan menggunakan sejumlah alat yang sudah disiapkan sebelumnya.
Selain di kawasan terminal, Pemkab Pemalang juga akan menertibkan seluruh bangunan liar termasuk warung remang-remang yang menempati tanah milik negara. (Nfs/Ado)
Pembongkaran Warung Remang-remang di Pemalang Ricuh
Sejumlah pemilik memilih bertahan di dalam warung. Keributan antara petugas dan pemilik warung pun tak terhindarkan.
diperbarui 11 Des 2014, 04:29 WIB(Liputan 6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apakah Buah Naga Bisa Menurunkan Darah Tinggi, Ini Penjelasannya
Diet Enggak Usah Dibikin Rumit dan Mahal, Sontek Saran Nutrisionis
Intip Kinerja Kripto ATOM Coin 22 November 2024
Puji Kebijakan Prabowo, Inggris Tertarik Kerja Sama Program Makan Bergizi Gratis
Snapdagon 8 Elite Bikin Baterai HP Android Lebih Awet?
BP Batam Disorot, Pegawainya Diduga Terlibat Mafia Penyelundupan Pekerja Migran
10 Tips Rumah Tangga Harmonis untuk Keluarga Bahagia Seumur Hidup
David Alaba Bikin Real Madrid Dilema
6 Potret Jadul Nissa Sabyan, Resmi Dinikahi Ayus Meski Terpaut Usia 10 Tahun
Jadwal dan Link Siaran Langsung Liga Inggris 2024/2025 Matchweek 12 di Vidio
Daya Tarik Kontemporer Warisan Abadi Batik Iwan Tirta, Terinspirasi Flora dan Fauna Nusantara
Fedi Nuril Tangapi Santai Komentar Pedas Netizen yang Menyuruh Pindah Negara