Liputan6.com, Pamekasan - Lokasi carok antara keluarga Juma'i dan Samhaji di Desa Bendungan, Pamekasan, Jawa Timur, Rabu 10 Desember malam, langsung diamankan polisi dengan memasang garis polisi. Sejumlah personel polisi juga diterjunkan untuk berjaga di atas tanah yang disengketakan tersebut.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (11/12/2014), sengketa ini diduga dipicu kekesalan Juma'i lantaran tanahnya ditanami pohon pisang oleh keluarga Samhaji.
Juma'i dan 2 menantunya kemudian menebang pohon pisang itu. Namun tindakannya membuat Samhaji yang juga mengklaim tanah tersebut miliknya meradang. Cekcok 2 kerabat ini pun akhirnya berujung dengan pertikaian bersenjata alias carok.
Baik Juma'i dan 2 menantunya maupun Samhaji dan 2 anaknya terluka akibat pertikaian bersenjata itu. Mereka kemudian dilarikan ke RSUD Pamekasan dan Klinik Polres Pamekasan untuk menjalani perawatan.
Untuk mencegah carok atau pertikaian susulan akibat sengketa lahan ini, sejumlah polisi diterjunkan untuk mengamankan rumah dan para korban. (Nfs/Ado)
Carok Akibat Sengketa Lahan, 6 Orang di Pamekasan Dilarikan ke RS
Sengketa lahan antara keluarga Juma'i dan Samhaji yang merupakan kerabat ini berujung dengan pertikaian bersenjata alias carok.
diperbarui 11 Des 2014, 08:23 WIBIlustrasi Perkelahian
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Bikin Bubur yang Lezat dan Bergizi, Nikmat Disantap Pagi Hari
Harga iPhone 13 dan iPhone 15 Turun Drastis di Indonesia, Jadi Berapa?
Sopir Truk Tronton Diduga Mengantuk Saat Terobos Lampu Merah Slipi
Kondisi Terbaru Mahalini yang Dilarikan ke Rumah Sakit, Ramai Diduga Hamil
Mentan Amran Blacklist 4 Produsen Pupuk Palsu, Rugikan Petani Rp 600 Miliar
Cara Bikin Chicken Katsu yang Renyah dan Lezat, Mudah Dibuat di Rumah
12 Arti Mimpi Melihat Pelangi, Simbol Keberuntungan dan Harapan
Cara Bikin Bakso Sapi Kenyal dan Lezat: Panduan Lengkap
Cara Buat Chicken Katsu yang Renyah dan Lezat
Raffi Ahmad Unggah Surat Dukungan Prabowo ke RK-Suswono di Pilkada Jakarta, Ini Kata Gerindra
Menaker Mau Bentuk Satgas Anti PHK, Bisa Apa?
Truk Tronton Tabrak Sejumlah Kendaraan di Slipi, Satu Orang Meninggal