Liputan6.com, Seoul Chanyeol yang merupakan personel EXO memang senang sekali melayani penggemarnya. Kali ini, Chanyeol tengah keranjingan menggoda fans yang disebut EXO-L.
Melalui akun media sosial miliknya, Chanyeol mengunggah beberapa video saat dirinya berkreasi menciptakan karya baru. Chanyeol sedikit membocorkan melodi dari lagu yang tengah ia garap.
Chanyeol hanya sedikit memberikan keterangan di videp tersebut, "tunggu sebentar lagi!" Video pertama terdengar Chanyeol memainkan piano dengan nada lembut. Selain itu, di video lainnya terlihat hasil kreasi Chanyeol dengan gabungan beberapa melodi yang indah.
Sebelumnya, EXO sempat mengumumkan akan kembali dengan karyanya di 2015. Penggemar percaya jika karya yang tengah digarap Chanyeol merupakan lagu terbaru EXO.
Advertisement
EXO-L pun memberikan pujian untuk kerja keras Chanyeol. Akun @ohorat129 menuliskan, "bagus sekali, oppa (panggilan sayang)." Atau nuanzaaaurora, "keren. Instrumen yang sangat indah."