Kapten Timnas Indonesia Bertahan di Mitra Kukar?

Ia menghadiri perkenalan tim Mitra Kutai Kartanegara (Kukar) di Sport Center, Pondok Indah

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 11 Des 2014, 21:09 WIB
Zulkifli Syukur (aremafc.com)

Liputan6.com, Jakarta - Diklaim sudah menjalin kesepakatan dengan Sriwijaya FC, Zulkifli Syukur justru hadir dalam perkenalan tim Mitra Kutai Kartanegara (Kukar) di Sport Center, Pondok Indah, Jakarta, Kamis (11/12) malam.

Zulkili terlihat hadir bersama pemain Naga Mekes musim lalu Diego Michiels. Selain keduanya para rekrutan anyar seperti Wawan Hendrawan, Rachmat Affandi, Gavin Kwan Adsit, dan dua mantan pemain Indonesia U-19 Ravi Murdianto dan Ryuji Utomo Prabowo.

Soal kehadirannya ini, kapten timnas dan Mitra Kukar musim lalu itu karena undangan yang diberikan oleh manajemen. Menariknya, mantan pemain Arema Cronus mengaku belum menyepakati apapun dengan Mitra Kukar maupun SFC.

"Benar kalau saya sudah komunikasi dengan SFC. Tapi, belum ada kesepakatan apapun termasuk tanda tangan kontrak dengan mereka," kata Zulkifli kepada Liputan6.com.

Lanjut ke halaman berikut --->


2

Mengenai masa depannya di Mitra, pemain berusia 29 tahun juga masih belum bisa memberikan kepastian. "Saat ini belum tapi mudah-mudahan saja malam ini sudah ada kesepakatan dengan manajemen," ucapnya.

Dengan kondisi ini, praktis masa depan Zulkifli masih mengambang. Sosok Zulkifli sendiri terbilang penting bagi tim asal Kalimantan Timur ini. Sejak memutuskan bergabung dengan Mitra Kukar dua musim lalu, peran pemain asal Makassar ini tidak tergantikan untuk mengawal sektor kanan pertahanan.

Baca Juga

MU Dekati Riedl dan Indra Sjafri

Berbikini Pink, Puting WAGs Mantan Bintang Liverpool Mengintip

Persib Rekrut Striker Brasil

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya