Liputan6.com, Jakarta - Alat utama sistem persenjataan (alutsista) yang dimiliki Indonesia kian canggih saja. TNI AD bahkan sudah memiliki senjata dengan daya hancur dan jarak tempuh fantastis.
Senjata ini bernama Multiple Launcher Rocket System (MLRS). Senjata berbentuk truk dengan pelontar roket di belakangnya ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Kemampuannya bahkan bisa meratakan Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta hanya dengan sekali tembak.
"Kalau yang ini jarak tempuhnya maksimal 85 km. Daya ledaknya 2 hektare sekali tembak, ya kira-kira Monas dan GBK langsung hancur," kata pengemudi MLRS Serka Rusmiyanto di Pemeran Alutsista TNI AD, Monas, Jakarta, Jumat (12/12/2014).
Senjata ini berbentuk truk besar penggerak 6 roda. Pada bagian belakang, terdapat peluncur roket dengan kecepatan luncur hanya 16 detik.
"Kita sudah punya 18 unit sekarang dari kebutuhan 38 unit. Sekarang yang sedang kita pesan daya jangkaunya sampai 300 km. Jadi kita keker dari jauh menggunakan GPS, koordinatnya sekian tinggal tembak," ungkap dia.
Senjata yang biasa disebut Astrod (Artelery Saturation Rocket System) itu kini berada di satuan Arteleri Medan yang berbasis di Cimahi, Jawa Barat.
"Sebelum di sini, ini juga sudah dipamerkan di HUT TNI kemarin. Ini memang baru datang Oktober," tandas Rusmiyanto.
Senjata Ini Bisa Hancurkan GBK dengan Sekali Tembak
Senjata milik TNI AD yang berbentuk truk dengan pelontar roket di belakangnya ini tidak bisa dipandang sebelah mata.
diperbarui 12 Des 2014, 16:24 WIBMultiple Launcher Rocket System (MLRS) milik TNI AD. (Ahmad Romadoni/Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Potret Megah Katedral Notre Dame Prancis Usai Direnovasi Besar-besaran Jelang Dibuka Kembali ke Publik
Penambang Pasir di Lampung Tengah Hilang Saat Perbaiki Peralatan di Dasar Sungai
Pelajar IKN Diajak Tingkatkan Kreativitas Konten Melalui Workshop Visual Storytelling ITB
Mendadak KH Mahrus Ali Lirboyo Batalkan Penerbangan karena Pesawat Bau Mayit, Kisah Karomah Wali
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Gelar Bakti Sosial Serentak di Seluruh Indonesia
Pesan Prabowo Usai Helatan Pilkada 2024: Kalau Kalah, Mendukung yang Menang
Jejak Diplomasi Sultan Hamengkubuwono IX, Antara Tradisi dan Kemerdekaan
Kontaminasi Bakteri Hancurkan Misi Asteroid Ryugu
Di Ponpes Ayah Gus Baha Tak Banyak Peraturan, Kiai Harus Seperti Ini Kata KH Nursalim
Taylor Sander Bakal Merapat ke LavAni di Proliga 2025
4 Pemain Manchester United yang Mungkin Diangkut Ruud van Nistelrooy ke Leicester City
Peta Politik Parpol Pilkada 2024, KIM Plus Menang Telak atas PDIP?