Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan melantik wakilnya, Djarot Saiful Hidayat Rabu (17/12/2014) siang ini. Pelantikan Djarot berlangsung di Balai Agung, Balaikota DKI Jakarta.
Berbeda dengan Ahok, yang memilih tinggal di rumah pribadinya di Jalan Pantai Mutiara Blok J, Nomor 39, Pluit, Jakarta Utara, Djarot memilih tinggal di rumah dinas wakil gubernur yang berada di Jalan Besakih, Kuningan, Jakarta Pusat. Dia akan memboyong istrinya, Heppy Farida, dan ketiga anaknya mulai malam ini ke rumah dinas.
"Nanti malam sudah mulai tinggal di (rumah dinas) Besakih. Ya sama istri dong. Nanti yang masak sama siapa?" ujar Djarot setibanya di Balaikota DKI Jakarta.
Terkait tempat tinggal Djarot, Kepala Biro Umum DKI Agustino Dharmawan mengatakan, telah mempersiapkan rumah dinas wakil gubernur tersebut untuk Djarot dan keluarganya. Termasuk mempersiapkan perabotan rumah tangga dan personil keamanan di rumah itu.
"Di sana akan ada enam staff pengamanan dalam (pamdal) yang mengamankan rumah dinas. Mereka bekerja bergantian shift dan ada personel Satpol PP juga," kata Agustino.
Djarot Saiful Hidayat sendiri beserta istri dan ketiga anaknya telah tiba di Balaikota pukul 11.40 WIB. Mengenakan kemeja putih, mantan bupati Blitar itu langsung menuju ruang kerja wakil gubernur. Ruangan ini akan ia tempati setelah dilantik menjadi wakil gubernur.
Acara pelantikan dan pembacaan sumpah jabatan wakil gubernur dijadwalkan berlangsung pukul 13.00 WIB, di Balai Agung, Balaikota DKI Jakarta. Dengan jabatan barunya ini, Djarot yang pernah menjadi wali kota Blitar selama 2 periode, terpaksa melepas keanggotaannya di Komisi II DPR. (Sun/Mut)
Jadi Pendamping Ahok, Djarot Saiful Pilih Tinggal di Rumah Dinas
Djarot Saiful Hidayat akan memboyong istrinya, Heppy Farida, dan ketiga anaknya ke rumah dinas Wakil Gubernur DKI Jakarta mulai malam ini.
diperbarui 17 Des 2014, 12:24 WIBDjarot Saiful Hidayat saat berfoto bersama di Taman Tanjung, Jakarta, Selasa (16/12/2014). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Otomotif, Panduan Lengkap Merawat dan Mengoptimalkan Kendaraan Anda
Persaingan Pilgub di Kandang Banteng Jateng 2024, Siapa yang Berpeluang Besar Memimpin?
Tips Mencicil Isi Rumah, Panduan Lengkap Mewujudkan Hunian Impian
3 Pernyataan Kapolri soal Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Minta Pelaku Dipecat dan Dipidana
Tips Olahraga untuk Pemula, Panduan Lengkap Awali Gaya Hidup Sehat
Tips Mencerahkan Wajah Kusam, Panduan Lengkap untuk Kulit Sehat dan Bercahaya
Mendag Budi Lepas Ekspor Produk Kerajinan UMKM ke Amerika hingga Timur Tengah
7 Menu Diet Sederhana dengan Ikan Asin yang Lezat dan Sehat
Manfaat Hebat Bunga Telang, Dari Kontrol Gula Darah hingga Cegah Kanker
Cara Bikin Jamur Crispy yang Renyah dan Lezat, Anti Melempem
12 Arti Mimpi Berenang di Laut, Benarkah Bawa Pertanda Baik?
Cara Bikin Mie yang Lezat dan Sehat di Rumah, Begini Langkah-langkahnya