Liputan6.com, Sidoarjo - Tingginya curah hujan membuat tanggul lumpur Lapindo di titik 73 kembali jebol, Rabu 17 Desember petang kemarin. Kondisi ini pun memaksa warga Desa Gempolsari, Sidoarjo, Jawa Timur kembali mengungsi ke balai desa.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (18/12/2014), pihak Badan Penanggulangan Lumpur Sidoarjo (BPLS) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat langsung mendirikan dapur umum untuk para pengungsi.
Aktivitas memasak sudah dilakukan untuk mensuplai kebutuhan makan 3 kali sehari kepada sekitar 150 pengungsi. Tentu respons cepat dan bantuan dari BPLS dan BPBD ini disambut baik para pengungsi yang sebagian besar wanita, anak-anak, dan lansia.
Jebolnya tanggul sepanjang 5 meter di titik 73 ini menyebabkan air bercampur lumpur mengalir deras ke permukiman warga di Desa Gempolsari, Sidoarjo. Namun hingga kini BPLS belum bisa melakukan perbaikan karena akses jalan juga tergerus lumpur. (Nfs)
Tanggul Lapindo Jebol Lagi, 150 Warga Gempolsari Mengungsi
Tanggul lumpur Lapindo di titik 73 kembali jebol dan memaksa warga Desa Gempolsari, Sidoarjo mengungsi ke balai desa.
diperbarui 18 Des 2014, 13:26 WIB2 Desa di Sidoarjo terancam tergenang lumpur setelah tanggul Lapindo jebol. (Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Embalase: Panduan Lengkap untuk Kemasan Produk yang Menarik
Cara Buat Izin Usaha: Panduan Lengkap untuk UMKM
Jadwal Kick Off Timnas Indonesia vs Jepang Hari Ini: Tonton Langsung di Mana?
Cara Cek Pembayaran PDAM: Panduan Lengkap dan Praktis
Cara Membuat Essay Beasiswa yang Memikat Hati Penyeleksi
Cara Membuat Fishbone Diagram: Panduan Lengkap untuk Analisis Masalah
Aviani Malik Tegur dan Datangi Penonton yang Catcalling, Tindakan Tegasnya Patut Dicontoh Para Korban Pelecehan
Potret Kejutan Ultah Dinda Hauw dari Rey Mbayang, Kenang Video Romantis
Lion Group Tarik Biaya Tambahan ke Penumpang yang Bawa Kardus hingga Karung, Simak Rinciannya!
Cara Cek kWh Token Listrik: Panduan Lengkap untuk Pengguna Listrik Prabayar
Jerome Polin Pakai Seragam Tim Jepang Jelang Laga Versus Timnas Indonesia, Alasannya Bikin Ngakak
Rombongan Jember Semarakkan SUGBK, Ivar Jenner Antusias Dapat Dukungan Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang