Liputan6.com, London - Sebuah toilet umum langka di kota Clifton, Inggris, yang merupakan peninggalan era Ratu Victoria telah didaftarkan sebagai peninggalan sejarah yang harus dilindungi. Bangunan tersebut berdiri di dekat sebuah taman di Jalan Whiteladies, Clifton.
Toilet umum itu dibangun oleh perusahaan ornamen baja W. MacFarlane pada tahun 1880-an. Terbuat dari besi.
"Bangunan toilet yang memiliki 'struktur bersahabat' ini menjadi berarti sebagai 'ikon penting' kota tersebut," demikian diungkap juru bicara yayasan cagar budaya Inggris English Heritage seperti diberitakan BBC, Jumat (19/12/2014).
"Terawat sangat baik serta masih dihargai dan digunakan hingga sekarang," ungkap Dewan Kota Bristol.
Jubir tersebut juga memaparkan, bangunan bercat hijau ini merupakan elemen bersejarah di tempat umum yang sangat rentan dari kerusakan. Sehingga, toilet umum ini dipertimbangkan untuk dilindungi dari kerusakan.
"Tempat kencing umum ini merupakan contoh dari bangunan untuk kepentingan umum yang langka, dan mewakili aspirasi masyarakat dari pihak berwenang di pinggiran kota Bristol pada akhir zaman Victoria," tutur jubir itu.
Saat ini, menurut dia, bangunan tersebut terancam dibongkar seiring program penghematan yang dilakukan pemerintah. Atas dasar itulah, mereka menilai layak mendapat perlindungan dari English Heritage.
Dalam waktu dekat, mereka akan merekomendasikan kepada kementerian terkait Inggris untuk memasukkannya dalam Daftar warisan nasional Inggris.
Dua bangunan toilet umum yang mirip di kawasan Horfiled Common dan Mina Road Park, Bristol, juga telah masuk dalam daftar bangunan cagar budaya yang dilindungi. (Tnt/Mut)
Advertisement