1 Korban Meninggal Ledakan Krakatau-Posco Dimakamkan

Yudha merupakan 1 dari 7 korban ledakan paling parah yang terjadi di area Steel Making Plant (SMP), Krakatau-Posco, Cilegon.

oleh Yandhi Deslatama diperbarui 20 Des 2014, 13:46 WIB
Pemakaman korban ledakan di Krakatau-Posco. (Liputan6.com/Yandhi Deslatama)

Liputan6.com, Cilegon - Yudha Aritama, korban meninggal dunia akibat ledakan di pabrik Krakatau-Posco yang menderita luka bakar 90 persen di sekujur tubuhnya, dimakamkan dekat rumahnya di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Ciriu, Kampung Warung Juwet Barat, Desa Samang Raya 1, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon, Banten.

Menurut penuturan tetangga, Yudha dikenal sebagai anak yang ramah dan saleh di lingkungan tempat tinggalnya, "Yudha lulus terbaik SMA Fatahilah. Masuk ke Posco perekrutan langsung di sekolah," kata Ketua RT 02 RW 02 Siti Sumarni di lokasi pemakaman, Sabtu (20/12/2014).

Lelaki berusia 19 tahun itu anak pertama dari 8 bersaudara yang merupakan salah satu lulusan terbaik dari SMK Fatahillah, Kota Cilegon. Ia bekerja di Krakatau-Posco semenjak tahun 2013.

"Suka ke masjid, nggak suka main-main kayak orang lain gitu. Baik orangnya mah," kata Sulehah (60), tetangga korban yang ditemui di lokasi pemakaman.

Yudha Aritama merupakan anak dari pasangan Nurhasanah dan Jhon Sutanto. Nurhasanah merupakan ibu rumah tangga, sedangkan sang bapak merupakan pegawai dari sebuah perusahaan besar di Kota Cilegon.

"Ini bukan kematian biasa, tapi kecelakaan kerja. Ini pelajaran, jangan sampai terjadi lagi. Harus ada tindakan tegas. Sudah sering sekali kecelakaan. Dari awal pembangunan, sampai (soal) safety, ada pekerja yang terjatuh. Statusnya ada yang pegawai (tetap) dan sub kontrak (pegawai kontrak)," ucap penyidik Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cilegon, Rakhmatullah.

Yudha merupakan 1 dari 7 korban ledakan paling parah yang terjadi pada Senin 15 Desember 2014 di area Steel Making Plant (SMP), Krakatau-Posco. Area SMP merupakan areal pabrik pembuatan baja yang melakukan proses pengolahan dari besi cair menjadi baja cair.

Saat ini, lanjut Christi masih ada satu korban lagi yang sedang menjalani perawatan intensif. Yakni M Rejeki Febriansyah (24) yang juga dilarikan ke RSPP. Namun kondisi korban ledakan Krakatau-Posco itu semakin membaik. (Ans/Sss)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya