Liputan6.com, Jakarta - Narkoba sudah menjadi musuh setiap orang saat ini, tak terkecuali prajurit TNI. Pengaruh narkoba tentu akan sangat mengubah bahkan dapat melenyapkan profesionalisme prajurit yang paling diharapkan dalam tugas.
Untuk mencegah semua itu, pemberantasan narkoba mulai dilakukan dari kompleks TNI. Hal itu terjadi pada Jumat 19 Desember 2014. Petugas gabungan TNI-Polri melakukan penggerebekan di bekas Asrama Kodam Siliwangi, Cawang, Jakarta Timur. 9 Tersangka ditangkap.
"Jadi tidak ada kompleks tentara jadi tempat maksiat. Kompleks tentara harus bersih" tegas Panglima Kodam Jaya, Mayjen TNI Agus Sutomo usai menghadiri Kejuaraan Pacuan Kuda Pangdam Jaya Cup di Pulomas, Jakarta Timur, Minggu (21/12/2014).
Agus menegaskan, operasi gabungan semacam ini akan terus dilanjutkan di seluruh kompleks TNI di Jakarta dan sekitarnya. Hal ini tentu untuk memastikan tidak ada lagi kompleks tentara yang justru jadi tempat persembunyian gembong narkoba.
"Terus akan kami lanjutkan. Karena kita butuh prajurit yang profesional, tulus ikhlas mengabdi menjaga negeri ini. Jadi tidak boleh terkontaminasi dengan hal-hal negatif," tegas jenderal bintang 2 itu.
Sementara Kepala Penerangan Kodam Jaya, Letkol Inf Heri Prakoso Ponco Wibowo mengatakan, 9 tersangka sudah ditangani pihak kepolisian. Sebab, tidak ada satu pun tersangka yang berasal dari kalangan prajurit TNI.
"Selama ini orang berpikir kalau kompleks TNI isinya tentara semua. Padahal di situ, sudah campur dengan warga lainnya. Sekarang di situ cuma ada 6 anggota TNI aktif, sisanya warga biasa," ujar dia.
Pangdam Jaya: Kompleks TNI Jangan Jadi Tempat Maksiat
Operasi gabungan akan terus dilanjutkan di seluruh kompleks TNI di Jakarta dan sekitarnya.
diperbarui 22 Des 2014, 04:00 WIBPanglima Kodam Jaya Mayjen TNI Agus Sutomo.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tim Hukum Supian-Chandra Siap Hadapi Jika Ada Gugatan Hasil Pilkada Depok ke MK
Ratusan Pelari Meriahkan FIKKIA RUN 2024, Susuri Jalanan Perkotaan Banyuwangi
Menang Pilkada KBB 2024, Jeje Govinda Banjir Kritik Pedas dari Netizen
Harta Kekayaan Jhony Saputra, Anak Haji Isam yang Jadi Komisaris Utama di Usia Muda
Elegan dan Fleksibel, Kolaborasi STRD x Damara Kain Melenggang di Bali Summer Fashion Week 2024
Viral Video Bagikan Santunan, Simak Klarifikasi Cagub Jatim Khofifah
Bersama LISA Blackpink di Event Bvlgari, Luna Maya Tampil Memukau dan Penuh Glamour
Warga Rela Direlokasi ke Rusunawa Usai Puluhan Tahun Tinggal di Kolong Tol
Sinopsis Ipar Adalah Maut Full Movie, Adaptasi dari Kisah Nyata Perselingkuhan
Pasien HIV AIDS 2024 di Indonesia, Ternyata 71% Didominasi Laki-Laki
Presiden Taiwan Lai Ching-te Mulai Lawatan ke Negara Pasifik
UMP 2025 Naik 6,5%, Apa Dampak ke Investasi?