Film `PK` Aamir Khan Catat Rekor di Amerika

Tahun ini ditutup Bollywood dengan manis lewat film baru Aamir Khan, PK.

oleh Ade Irwansyah diperbarui 22 Des 2014, 11:30 WIB
Menurut Aamir Khan, apa yang dilakukannya di poster film PK sebagai sebuah karya seni.

Liputan6.com, Los Angeles Tahun 2014 menjadi tahun yang bagus bagi perfilman Bollywood. Di tahun ini, sejumlah film Bollywood sukses di luar India, seperti Kick-nya Salman Khan, Bang Bang-nya Hrithik Roshan, dan Happy New Year-nya Shah Rukh Khan. Tahun ini ditutup Bollywood dengan manis lewat film baru Aamir Khan, PK.

PK dirilis besar-besaran di India dan 21 pasar luar India, termasuk Amerika Utara dan Inggris. Di India, filmnya rilis di 5 ribu layar dan di luar India rilis di 800 layar.

Foto dok. Liputan6.com

Untuk distributor luar India ditunjuk UTV, anak perusahaan Disney. Pihak UTV mengatakan, PK diproyeksikan meraup USD 22,13 juta atau setara RP 275 miliar, angka itu di luar dari penghasilan di Amerika Utara.

Di wilayah Amerika, PK diproyeksikan meraup USD 3,46 juta saat debut di 272 bioskop. Angka akan menjadi rekor debut film Bollywood di Amerika menggusur Dhoom 3--rilis Desember tahun lalu--meraup USD 3,44 juta. Dhoom 3 meraup USD 8 juta saat edar di Amerika, dan totalnya meraup USD 89 juta dari seluruh dunia.

Berbagai laporan media India mengatakan setelah edar dua hari (Jumat dan Sabtu), PK meraup 57 crore (sekitar USD 9 juta). Media India meramal di hari ketiga, filmnya bakal mencapai 90 crore (USD 14,27 juta).

Film PK disutradarai oleh Rajkumar Hirani dan selain Aamir Khan juga dibintangi Anushka Sharma dan Sushant Singh Rajput. Di film tersebut, Aamir Khan berperan sebagai makhluk luar angkasa yang terdampar di wilayah Rajasthan, India saat menjalani tugas mempelajari kehidupan di Bumi. (Ade/Rul)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya