Liputan6.com, Bandung - Kawasan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Jawa barat, masih terendam banjir. Saat evakuasi warga, seorang balita baru berhenti merengek setelah sang ibu dan kedua kakaknya bergabung di perahu.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (22/12/2014), para relawan terpaksa menjemput satu persatu warga yang terjebak di dalam rumah, karena sempitnya ruang sehingga perahu tidak dapat masuk terlalu jauh ke kawasan pemukiman padat di Kelurahan Andir, Kabupaten Bandung. Akibatnya masih banyak yang harus bersabar menunggu giliran dievakuasi.
Warga yang sempat terjebak di lantai atas rumah pun enggan ketinggalan perahu tim relawan. Sementara itu sebagian warga memanfaatkan ban dalam kendaraan untuk mengevakuasi baran-barang berharga dari rumah dan sebagian warga telah memenuhi lokasi pengungsian.
Sementara akses jalur lalu lintas Dayeuhkolot yang menghubungkan kota dan Kabupaten Bandung hingga kini masih terputus. Banjir luapan Sungai Citarum semakin bertambah tinggi, mencapai sekitar 1 hingga 2 meter. Sejauh ini tercatat ribuan rumah warga di 3 kecamatan di Kabupaten Bandung terendam luapan Sungai Citarum.
Meluapnya Sungai Citarum memang sudah menjadi rutinitas, seiring masuknya musim penghujan. Bahkan banjir hingga menyisakan atap rumah-pun sudah biasa bagi warga di Kecamatan Dayeuhkolot. Meski demikian warga berharap di antara pemimpin yang berganti-ganti ada yang mampu memberikan solusi. (Dan/Mut)
Banjir Bandung Semakin Meninggi, Evakuasi Warga Terus Dilakukan
Akses jalur lalu lintas Dayeuhkolot yang menghubungkan kota dan Kabupaten Bandung hingga kini masih terputus tergenang banjir.
diperbarui 22 Des 2014, 13:58 WIB(Liputan 6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Peran Vital Perusahaan Mid-Market dalam Ekosistem Bisnis Global
Hukum Ziarah Kubur Menurut UAH, Apa Hubungannya dengan Hari Jumat?
Lawan Kemiskinan, Kepala BP TASKIN Resmikan Rumah Produksi Gizi
Tahapan Krusial, Polda Riau Cek Kesiapan Polres Rohul Sukseskan Pilkada
Generasi Muda Indonesia Dukung Percepatan Transisi Energi di COP 29 Lewat Aksi Kolaboratif Desa Bumi dan SRE
Polisi Masih Buru Tiga Buronan Kasus Judi Online Komdigi
Jalani Evaluasi Tahap II, Penerapan Smart City di Banyuwangi Dapatkan Apresiasi
Shibuya Tokyo Pastikan Tidak Ada Pesta Malam Tahun Baru 2025 Usai Meniadakan Perayaan Halloween
Pemprov Sulbar Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Wilayah Pegunungan Mamasa
Daftar 10 Aset dengan Kapitalisasi Pasar Terbesar di Dunia, Ada Bitcoin
Fakta Menarik Film Barat The Godfather Coda di Vidio, Hadirkan Versi Terbaru dari Trilogi Sebelumnya
Infografis Debat Terakhir Pilkada Jakarta 2024 dan Jurus 3 Calon Gubernur