Liputan6.com, Jakarta - Teknologi yang berkembang pesat membuat gaya hidup masyarakat sehari-hari ikut terpengaruh. Perangkat gadget, audio dan berbagai aksesori pendukung gaya hidup lainnya menjadi salah satu kebutuhan yang kian diperlukan masyarakat di kota besar.
Urbanlife Store yang merupakan toko penyedia aneka kebutuhan gaya hidup masyarakat yang kental dengan teknologi mengaku telah berkembang dengan baik selama dua tahun terakhir. Urbanlife baru saja menggenapi jumlah tokonya menjadi 10 buah dengan pembukaan toko teranyarnya di Mall Grand Indonesia, Jakarta.
Stephanie Suryani, Direktur Utama Urbanlife Store mengklaim perusahaannya terus berinovasi demi menghadirkan konsep toko penyedia perangkat gaya hidup yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat. Inovasi konsep toko itu disebutkannya telah dihadirkan pada toko-toko Urbanlife yang tersebar di Jakarta, Tangerang dan Bekasi.
"Inovasi konsep terbaru yang ada di store ke-10 ini akan membuat para pengunjung menjadi lebih nyaman saat mencari aksesoris pendukung aktivitasnya. Dengan berbagai demo produk yang lengkap dan terjamin kualitasnya, sehingga pelanggan bisa lebih merasakan setiap product milik kami seperti kualitas produk yang terjamin," papar Stephanie melalui siaran pers.
Stephanie menyebutkan masyarakat di Indonesia kian memandang penting kualitas dan brand dari produk pendukung gaya hidup. Dikatakannya, berbagai produk berkualitas tinggi dengan merek populer semakin digandrungi masyarakat.
"Produk-produk andalan kami yang berkualitas tinggi buatan Marshall, Moshi, Beats dan Daniel Wellington semakin jadi pilihan masyarakat. Ini jadi peluang besar bagi kami untuk terus berkembang dan memenuhi kebutuhan perangkat gaya hidup masyarakat," ungkapnya.
Demi membangun brand perusahaannya, Urbanlife menggandeng artis dan disk jockey (DJ) kenamaan Winky Wiryawan sebagai brand ambassadornya.
"Urbanlife hadir sebagai konsep store terbaru yang menawarkan berbagai jenis gadget, audio dan lifestyles aksesoris terlengkap. Urbanlife sangat membantu untuk dunia DJ yang saya geluti," ujar Winky.
Gaet DJ Winky, Urbanlife Bangun Citra Toko Gadget Eksklusif
Masyarakat di Indonesia kian memandang penting kualitas dan brand dari produk pendukung gaya hidup.
diperbarui 22 Des 2014, 16:43 WIBMasyarakat di Indonesia kian memandang penting kualitas dan brand dari produk pendukung gaya hidup.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Efek Letusan Gunung Tambora terhadap Dunia
Beda dari Tahun 2017, Pidato Pelantikan Kedua Donald Trump sebagai Presiden AS Lebih Optimistis
Pelantikan Donald Trump 20 Januari 2025: Begini Prediksi Pengamat soal Kebijakan Luar Negeri AS
Inilah Sebab-Sebab Mati Su’ul Khatimah yang Diungkap Habib Jindan, Naudzubillah!
Donald Trump Janji Rebut Kembali Terusan Panama, Kritik Pengaruh China
Resmi Jadi Presiden ke-47 AS, Donald Trump Janji Jadi Pembawa Perdamaian
Donald Trump Kritik Joe Biden di Pidato Perdana Presiden AS, Sebut Tak Mampu Atasi Krisis Sederhana
Momen Paling Menyedihkan bagi Jose Mourinho Selama Menjadi Pelatih
Usai Dipecat, ASN Kemendikti Saintek Bakal Bertemu Titiek Soeharto dan DPR
Roket Starship Meledak Saat Uji Terbang, Ini Penyebabnya
Donald Trump Tak Singgung Soal Gaza di Pidato Perdana sebagai Presiden AS
Presiden AS Donald Trump Bakal Teken Perintah Eksekutif untuk Kembalikan Kebebasan Berekspresi Amerika, Stop Sensor Pemerintah