Liputan6.com, Jakarta - Tak hanya merombak jajaran direksi PT PLN (Persero), Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno juga menunjuk Chandra M. Hamzah sebagai Komisaris Utama perusahaan listrik pelat merah itu
Rini menyatakan perombakan ini dilakukan untuk memperbaiki kinerja PLN karena banyaknya keluhan masyarakat terkait kelangkaan listrik di sejumlah wilayah. Untuk itu, diperlukan tim yang lebih gigih dan pemimpin yang lebih baik.
"Sehingga PLN butuh tim lebih gigih untuk memimpin PT PLN sehingga kami, saya, Pak Menteri ESDM dengan keputusan Presiden menunjuk Chandra Hamzah Presiden komisaris PT PLN," tuturnya.
Jajaran direksi PLN yang baru mengkombinasikan figur internal dan eksterna dengan tetap mengedepankan kompetensi, integritas dan kememapuan secara tim.
Berikut jajaran PT PLN (Persero) yang baru:
Direktur Utama: Sofyan Basir
Direktur: Sarwono Sudarto, Nicke Widyawati, Murtaqi Syamsuddin, Supangat Iwan Santoso, Amin Subekti, Nasri Sebayang, Amir Rosidin.
Dewan Komisaris
Komisaris Utama: Chandra M. Hamzah
Komisaris: Budiman dan Hasan Bisri
Advertisement
(Pew/Ndw)