Liputan6.com, Jakarta - Petugas keamanan gabungan dari Kepolisian Polsek Sawah Besar, TNI, dan Satpol PP berjaga di seputaran komplek Gereja Katedral, Jakarta Pusat. Hal itu dilakukan guna mengawal jalannya ibadah Natal umat Kristiani.
Kapolsek Metro Sawah Besar Kompol Ronald Purba mengatakan, pihaknya menyiagakan sejumlah anggota di 8 titik pengamanan dan 5 titik pengaturan lalu lintas di sekitar Gereja Katedral.
"Kita turunkan aparat gabungan dari Polri dan TNI, sampai saat kondisi kondusif," kata Ronald di komplek Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Kamis (25/12/2014).
Ronald menambahkan, selain berjaga di luar dan dalam gereja, aparat gabungan itu juga melakukan pengamanan di sekitar Masjid Istiqlal. Tempat tersebut digunakan para jemaat gereja untuk parkir kendaraan.
"Sekitar 30 dari Polsek Sawah Besar, dibantu dibantu dari Polda, Polres Jakarta Pusat, TNI, serta Satpol PP," tambah dia.
Ronald mengatakan, sejak 4 hari lalu, 225 personel gabungan telah diturunkan untuk berjaga di sekitar Gereja Katedral. Jumlah tersebut terbagi dalam beberapa kelompok personel, 30 personel Brimob, 30 personel dari Polisi Jakarta Pusat, 20 personel Polisi Lalu Lintas Polda Metro Jaya, 20 Koramil Sawah Besar, 30 anggota TNI AD, 20 personel Satpol PP Sawah Besar, 15 personel Citra Bhayangkara Sawah Besar, dan 60 orang pengamanan dalam Gereja.
Berdasarkan pantauan Liputan6.com di Gereja Katedral, jemaat terus berdatangan untuk mengikuti ibadah misa pagi tadi. Di Gereja Katedral, pada pagi ini terdapat 4 misa hingga pukul 11.00 WIB. (Mvi/Mut)
Polisi Pastikan Natal di Gereja Katedral Aman
Polisi menyiagakan sejumlah anggota di 8 titik pengamanan dan 5 titik pengaturan lalu lintas di sekitar Gereja Katedral.
diperbarui 25 Des 2014, 10:44 WIBPengamanan tergantung tingkat kerawanan gereja. Tingkat kerawanan itu dibagi dalam tiga kategori yakni rawan satu, rawan dua rawan tiga.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dua Sentimen Perlu Dicermati Investor di Pekan Terakhir November 2024
6.259 Personel Disiagakan Amankan Proses Pemungutan Suara di Pilkada Jakarta 2024
VIDEO: KPK Ungkap Alasan Gubernur Bengkulu Pakai Seragam Polisi
8 Resep Ayam Teriyaki Saori yang Praktis dan Lezat, Mudah dan Praktis
Bawaslu Sleman Dalami Dugaan Politik dengan Barbuk Tunai Rp12,5 Juta
Kertas Origami Adalah Seni Melipat Kertas yang Penuh Manfaat
PPN Naik jadi 12%, Industri Tekstil Ketar-Ketir
Fadhilah Luar Biasa Istighfar di Sepertiga Malam, Dibeberkan Gus Baha
Kode Ririe Fairus 10 Hari Sebelum Pernikahan Ayus dan Nissa Sabyan Terbongkar: Dia Sudah Punya Kok
KPK Sita Uang Rp 7 Miliar Hasil Rohidin Mersyah Peras Anak Buah untuk Dana Pilkada
Kementerian Negara Adalah Lembaga Pemerintah: Fungsi, Tugas dan Strukturnya
Pilkada Jakarta 2024, Dharma Pongrekun Nyoblos di Lebak Bulus, Kun Wardana di Ciganjur