Liputan6.com, Jayapura - Ribuan pedagang yang sehari-harinya berjualan di Pasar Prahaa, Sentani dan juga masyarakat setempat, antusias menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan rombongan di tanah Papua yang antara lain akan meresmikan pembangunan sejumlah pasar.
Sekretaris Solidaritas Pedagang Asli Papua Robert Jitmau mengatakan, konsep pasar untuk pedagang asli Papua akan dirancang dengan pola pendidikan dengan adanya rumah pintar, perpustakaan dan rumah sehat untuk pedagang dan juga anak-anaknya sebgai penerus bangsa.
Namun, pihaknya tak menginginkan konsep pasar di Papua dengan model perusahaan daerah (PD) yang dikelola oleh pemerintah daerah, tetapi dengan konsep adanya badan khusus yang mengurusi pasar tradisional di Indonesia.
"Dengan konsep model pasar yang dikelola oleh badan tersendiri, maka diharapkan pedagang Papua dapat berkembang dengan baik. Rencananya pasar akan dibangun 2015 dan diharapkan selesai dalam tahun yang sana," jelas dia di Jayapura, Sabtu (27/12/2014).
Rencananya, setibanya di Bandara Sentani, Jayapura, Jokowi dan rombongan dijadwalkan lansung melakukan peletakan batu pertama pembangunan Pasar Pharaa, Sentani dan Pasar Mama Papua Jayapura.
Kemudian, Jokowi akan melakukan peresmian Rumah Anak Harapan, Rumah Keluarga Sehat, dan Rumah Perpustakaan yang dikhususkan bagi pedagang pasar. (Ado/Mvi)
Ribuan Pedagang Antusias Sambut Kedatangan Jokowi di Papua
Presiden Jokowi dan rombongan antara lain akan meresmikan pembangunan sejumlah pasar tradisional di Jayapura, Papua.
diperbarui 27 Des 2014, 14:08 WIBJoko Widodo dalam kunjungan ke Papua beberapa waktu lalu (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangKabar Buruk, Harga Emas Diramal Terus Anjlok
9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Kenakalan Remaja, Panduan Lengkap untuk Orang Tua dan Pendidik
Profil Katie Taylor Petinju Perempuan Terbaik di Dunia, Simbol Perjuangan Kesetaraan dalam Olahraga Tinju yang Dianggap Pahlawan
Urutan Planet Setelah Saturnus Adalah: Mengenal Lebih Jauh Uranus dan Neptunus
Bahlil Bantah PTUN Batalkan SK Menkum Terkait Pengesahan AD/ART Golkar: Itu Hoaks
Cara Hitung Kompresi Motor, Berikut Teknik Pengukuran dan Tips Perawatannya
Putri Yuriko Mikasa Meninggal Dunia, Anggota Tertua Kekaisaran Jepang yang Berusia 101 Tahun
Cara Mengatasi Kran Tidak Keluar Air Cepat dan Efektif, Ketahui Pula Penyebabnya
Bagaimana Cara Hitung PPN? Ini Panduan Lengkap Menghitung Pajak Pertambahan Nilai
Cara Mengatasi Laptop Black Screen, Simak Panduan Lengkap dan Solusi Efektifnya
Polisi Kerahkan 1.516 Personel Amankan Debat Pamungkas Pilgub Jakarta
Cara Bikin Uli Ketan Putih: Panduan Lengkap Membuat Kudapan Tradisional yang Lezat
Cara Mengatasi Layar HP Berkedip Kedip, Ketahui Penyebabnya Berikut Ini