Liputan6.com, Jakarta - 6 WNI yang diduga akan bergabung dengan ISIS di Suriah telah diinterogasi pihak kepolisian. Mereka ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, ketika hendak berangkat ke Suriah.
Hasilnya, mereka mengaku ingin terbang ke Suriah untuk bisa menjalankan ajaran Islam dengan lebih mendalam.
"Memang di sana (di Suriah). Menurut mereka, mereka bisa benar-benar menjalankan syariat Islam," kata Kasubdit Jatanras Polda Metro Jaya AKBP Herry Herawan dalam konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (27/12/2014).
Herry mengatakan, di Indonesia mereka merasa tidak benar-benar bisa menjalankan syariat Islam karena latar belakang agama masyarakatnya yang beragam. Sementara di Suriah, semua penduduknya adalah muslim.
"Di sini mereka merasa masih Bhineka Tunggal Ika, masih banyak agama, tidak bisa bebas (menjalankan syariat Islam)," ujar Herry.
Oleh karena itu, dia mengungkapkan, belum tentu 6 orang ini bersalah karena hendak berangkat ke Suriah. Bisa jadi, mereka ini adalah orang yang menjadi korban penipuan.
Keenam orang ini sebelumnya telah ditangkap saat berada di Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu dini hari pukul 03.00 WIB. Keenamnya akan terbang menumpang Qatar Airlines 959 transit Doha. Saat ini, polisi masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap 6 WNI tersebut di Mapolda Metro Jaya.
Polisi juga sudah menangkap MA alias AM, yang diduga memfasilitasi keenam WNI itu untuk berangkat ke Suriah. Sebelum diberangkatkan, mereka sempat ditampung di rumah MA, di Cibubur, Jakarta Timur. (Ali/Riz)
Pengakuan 6 WNI Terduga ISIS yang Gagal Berangkat ke Suriah
Polisi menyatakan keenam WNI tersebut belum tentu bersalah karena hendak berangkat ke Suriah.
diperbarui 27 Des 2014, 15:40 WIBWNI yang diduga akan bergabung dengan ISIS sedang menjalani pemeriksaan polisi. (Liputan6.com/Taufiqurrahman)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Pernyataan Kapolri soal Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Minta Pelaku Dipecat dan Dipidana
Tips Olahraga untuk Pemula, Panduan Lengkap Awali Gaya Hidup Sehat
Tips Mencerahkan Wajah Kusam, Panduan Lengkap untuk Kulit Sehat dan Bercahaya
Mendag Budi Lepas Ekspor Produk Kerajinan UMKM ke Amerika hingga Timur Tengah
7 Menu Diet Sederhana dengan Ikan Asin yang Lezat dan Sehat
Manfaat Hebat Bunga Telang, Dari Kontrol Gula Darah hingga Cegah Kanker
Cara Bikin Jamur Crispy yang Renyah dan Lezat, Anti Melempem
12 Arti Mimpi Berenang di Laut, Benarkah Bawa Pertanda Baik?
Cara Bikin Mie yang Lezat dan Sehat di Rumah, Begini Langkah-langkahnya
Tips Menaikkan Trombosit: Panduan Lengkap dan Efektif
Syifa Hadju Ungkap Pengalaman Mistis Diganggu Makhluk Halus Saat Salat, Reaksi Titi Kamal Bikin Merinding
Cawabup Ciamis Meninggal Dunia Sebelum Hari Pencoblosan, Pilkada Tetap Sesuai Jadwal