Liputan6.com, Malang - 1 Keluarga yang menjadi penumpang AirAsia QZ8501 ikut menghilang bersama pesawat dengan rute Surabaya-Singapura itu sejak pagi. Keluarga asal Malang, Jawa Timur itu terdiri dari pasangan suami-istri dan 2 anak.
Mereka, yakni Gusti Made Bobi Sidharta (43), Dona Indah Nurwatie (39), Gusti Ayu Putriyana Permata (16), dan Gusti Ayu Made Keisha Putri (9). Keempatnya merupakan warga Jalan Simpang Gading Nomor 16 Kota Malang, Jawa Timur.
"Saya baru tahu siang tadi saat melihat berita di televisi. Ada nama keponakan saya, Keisha Putri muncul di tayangan televisi," kata Dimas Ade di Malang, Jawa Timur, Minggu (28/12/2014).
Dimas merupakan adik ipar dari Bobi yang tinggal serumah dengan keluarga tersebut. Kakak dan keponakannya berangkat ke Bandara Juanda sejak pukul 01.30 WIB pagi tadi dari Malang dan dijemput kendaraan dari pihak travel.
"Pamit ke saya mau ke Singapura untuk berlibur," ucap Dimas.
Mereka masih sempat mengobrol pada malam hari sebelum keberangkatan. "Tadi malam masih bercanda, dan saya hanya bilang hati-hati ke kakak saya," tutur Dimas.
Namun Dimas merasakan firasat kala berupaya menghubungi kakaknya pukul 08.30 WIB tadi. Saat itu nomor ponsel Dona tak bisa dihubungi.
"Ditelepon tidak bisa, perasaan saya saat itu sudah tidak enak," tutur Dimas.
Rencananya, Dimas akan pergi ke Bandara Juanda, Surabaya untuk mencari tahu kondisi keluarganya yang kini menghilang bersama pesawat AirAsia QZ8501. "Saya ingin tahu kondisi sebenarnya seperti apa. Semoga kakak dan keponakan saya selamat," harap Dimas. (Mut)
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
Kandasnya Rencana Liburan 1 Keluarga Penumpang AirAsia
Dimas merasakan firasat kala berupaya menghubungi kakaknya pukul 08.30 WIB tadi. Hingga dia mendengar kabar AirAsia itu menghilang.
diperbarui 28 Des 2014, 17:34 WIBIlustrasi Pesawat AirAsia hilang
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BYD Tambah Line-Up Lagi, Paten Denza N9 Resmi Didaftarkan
350 Kata Bijak Pagi Hari untuk Membangkitkan Semangat, Awali Hari dengan Positif
Arti Mimpi Macan: Tafsir, Makna dan Penjelasan Lengkap
Donald Trump: Industri Kripto AS Bakal Jadi yang Terdepan di Dunia
Multi Medika Internasional Gandeng Perusahaan China Bangun Pabrik Popok
4 Januari 1948: Burma Raih Kemerdekaan dari Inggris
Christhoper Rungkat/Nathan Barki Lolos Final Ganda Putra M-25 Men's World Tennis Championship 2024
3 Resep Roti Goreng ala Jepang yang Cocok Jadi Camilan Akhir Pekan
Mengenal Lebih Dekat Sherly dan Bima, Hiu Paus Jinak di Gorontalo
Film Zanna: Whisper of Volcano Isle, Tayang Di Masa Liburan, Kejar Promo dan Keseruannya
Dian Sastrowardoyo Gagal Ikut Tren Makan 12 Anggur di Bawah Meja, Begini Nih Tips Anti Keselek agar Berhasil
Miliarder Pendiri Zoho Corporation Bagikan Cara Raih Kesuksesan Sejati