Sengketa Medali Emas Indonesia-Malaysia, Rossi Kecelakaan Maut

Peristiwa olah raga di bulan September 2014 diramaikan dengan perhelatan Asian Games.

oleh Thomas diperbarui 31 Des 2014, 20:00 WIB
(Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Peristiwa olah raga di bulan September 2014 diramaikan dengan perhelatan Asian Games. Selain itu, pebalap MotoGP Valentino Rossi mengalami kecelakaan maut saat bertanding di GP Aragon.

Dari kancah Asian Games, tim bulu tangkis Indonesia mampu meraih target setelah merebut dua medali emas. Dua medali emas dipersembahkan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Perhelatan Pesta Olah raga Asia itu juga diramaikan dengan kasus doping. Atlet wushu Malaysia, Tai Cheau Xuen, terbukti menggunakan zat terlarang itu. Medali emas yang direbut Tai Cheau Xuen pun harus diserahkan ke pewushu Indonesia, Juwita Niza Wasni.

Meski demikian, kontingen Indonesia gagal total di Asian Games. Tim Merah Putih hanya duduk di peringkat 16 klasemen setelah hanya meraih 4 medali emas, 5 perak, dan 11 perunggu.

Sementara itu Timnas Indonesia U-19 menggelar uji coba di tanah Spanyol. Evan Dimas Cs menantang tiga tim raksasa Negeri Matador yakni Barcelona, Valencia, dan Real Madrid.

Dari arena MotoGP, Valentino Rossi mengalami nasib buruk saat berlaga di GP Aragon. Pebalap asal Italia tersebut jatuh menabrak dinding pembatas saat mencoba menyalip Dani Pedrosa.

Setelah jatuh dan menabrak dinding pembatas, Rossi sempat tak bangun, tim medis datang dan menjauhkan dirinya dari lintasan dengan menggunakan tandu. Manajemen Yamaha pun memutuskan untuk membawanya ke rumah sakit terdekat. Namun, cidera yang dialami tak parah. Rossi pun dapat cepat pulih.

Berikut motion kaleidoskop olah raga bulan September 2014: 



POPULER

Berita Terkini Selengkapnya