Liputan6.com, Liverpool - Meski dihuni beberapa nama beken, lini serang Liverpool tampak meragukan di musim 2014/2015. Mario Balotelli, Rickie Lambert, hingga Fabio Borini belum mampu membayar kepercayaan manajer Brendan Rodgers.
Seperti dilansir Sportsmole (29/12), kini The Reds dikabarkan tengah mengincar penyerang Paris Saint Germain, Ezequiel Lavezzi. Bahkan pihak PSG pun sudah mematok harga minimal untuk pemainnya itu.
Sedikitnya sebuah klub harus merogoh kocek sebesar 8 juta pounds atau Rp 154 miliar untuk mendatangkan bintang asal Argentina itu. Lavezzi juga dikabarkan tengah cemas dengan kariernya di Paris.
Sejak bergabung dengan PSG musim 2012/2013, penyerang berusia 29 tahun itu kesulitan mencetak gol. Ia masih kalah saing dengan striker utama, Zlatan Ibrahimovic.
Musim 2014/2015, performa Lavezzi kian melorot. Ia baru mencetak dua gol dari 13 laga di Ligue 1. Mantan penyerang Napoli ini dikabarkan ingin meninggalkan Paris demi karier yang lebih cemerlang.
Krisis Lini Depan, Liverpool Bidik Penyerang PSG
Liverpool sedang mencari sosok striker tajam.
diperbarui 29 Des 2014, 23:37 WIB Ezequiel Lavezzi
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Melimpah di Indonesia, Gas Bumi jadi Penunjang Transisi Energi
Kebiasaan Ngemil Ini Ternyata Bisa Picu Diabetes, Hindari Makanan Tersebut
BPOM Ciduk 16 Produk Kosmetik Palsu, Tersebar di Jakarta hingga Makassar
5 Arti Mimpi Pingsan dalam Islam, Cerminkan Kondisi Psikologis Seseorang
Tips Pintar Bahasa Inggris: 41 Cara Efektif Kuasai dalam Waktu Singkat
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Selasa 26 November 2024 Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Polri Pecat AKP Dadang, Kabag Ops Solok Selatan yang Tembak Mati Kasat Reskrim
Menaker Yassierli Serukan Inovasi Preventif untuk Perluasan Kepesertaan Jaminan Sosial
Anos dari Anime Apa: Mengenal Karakter Raja Iblis Terkuat
50 Tips Pintar untuk Meningkatkan Kecerdasan dan Produktivitas, Ternyata Gampang
KLH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
Cara Pemerintah Tangkal Hoaks untuk Pilkada yang Kondusif