Liputan6.com, Jakarta - Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) milik perusahaan minyak dalam negeri, PT Pertamina (Persero) pada hari pertama tahun 2015 menurunkan harga BBM non-subsidi yang dijualnya. Sedangkan SPBU milik Shell dan Total pada masih belum melakukan perubahan harga.
Untuk BBM non subsidi yang dijual Pertamina seperti Pertamax Plus turun dari Rp 11.100 menjadi Rp 10.750 per liter, Pertamax dari Rp 9.950 menjadi Rp 9.600 per liter dan Pertamina Dex dari Rp 11.250 menjadi Rp 10.950 per liter.
"Hari ini ada perubahan harga untuk yang non subsidi, harganya semua turun," ujar salah seorang petugas SPBU 31.12701 Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (1/1/2015).
Sedangkan SPBU Shell, untuk harga jual BBM Ron 95 yaitu V-Power masih bertahan pada harga Rp 11.000 per liter, Super Rp Rp 9.500 per liter dan Diesel Rp 10.700 per liter.
"Belum ada perubahan harga sampai sekarang. Biasanya memang berubah tiap awal bulan, tapi sampi sekarang belum ada perintah," kata salah satu petugas SPBU Shell Kemang bernama Ade.
Hal yang sama juga berlaku untuk harga BBM yang dijual SPBU milik Total. Perusahaan minyak asal Perancis tersebut masih menjual BBM dengan harga sama dan belum mengalami perubahan.
Berikut daftar harga BBM berdasarkan tinjauan Liputan6.com di ketiga SPBU sekitar pukul 09.45 WIB:
SPBU Pertamina
Pertamax Rp 9.600 per liter
Pertamax Plus Rp 10.750 per liter
Pertamina Dex Rp 10.950 per liter
SPBU Shell
Super Rp 9.500 per liter
V-Power Rp 11.000 per liter
Diesel Rp 10.700 per liter
SPBU Total
Performance 92 Rp 9.950 per liter
Performance 95 Rp 11.250 per liter
Performance Diesel Rp 11.450 per liter
(Dny/Gdn)
Advertisement