Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat produksi emas Indonesia sepanjang 2014 mencapai 69.361 kilogram (kg).
Direktur Jenderal Mineral dan Batubara (Dirjen Minerba) Kementerian ESDM R Sukhyar mengatakan, produksi emas nasional pada 2014 tersebut disumbang dari perusahaan tambang pemegang Kontrak Karya (KK) PT Freeport Indonesia (PT FI), PT Aneka Tambang, G-Resouce dan PT Agincourt.
"Kontribusi produksi emas diantaranya dari Freeport, Antam," kata Sukhyar di Kantor Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara, Jakarta, Selasa (6/1/2014).
Sukhyar menambahkan, untuk produksi konsterat tembaga pada 2014 mencapai 1.844.203 ton, sedangkan produksi perak mencapai 226.989 kg.
"Kalau tembaga dari Freeport dan Newmont Nusa Tenggara," ungkap Sukhyar.
Sukhyar mengungkapkan, untuk produksi mineral lain seperti komoditas timah yaitu 71.151 ton, feronikel15.709 ton, bijih bauksit 2.828.228 ton.
"Kalau timah 71 ribu gabungan KK dan IUP (izin usaha pertambangan), feronikel itu dari PT Aneka Tambang," tutup Sukhyar. (Pew/Ndw)
69.361 Kg Emas Dikeruk dari Perut RI
Produksi emas Indonesia sepanjang 2014 mencapai 69.361 kg.
diperbarui 06 Jan 2015, 19:11 WIBIlustrasi Harga Emas (Liputan6.com/Johan Fatzry)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Quote Laut yang Menginspirasi dan Menenangkan, Jadi Motivasi Hidup
PDIP Ungkap Kecurangan Kubu Bobby Nasution di Pilkada Sumut 2024
Cara Memancing Cacing Kremi Keluar: Panduan Lengkap Mengatasi Infeksi
Serangan Rusia Picu 1 Juta Warga Ukraina Terputus Aliran Listrik, Musim Dingin Kian Berat Sejak Awal Perang
7 Pernyataan KPU RI Usai Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024, Sebut Berjalan Sukses
Dukung Kebijakan Pemerintah, Pertamina Patra Niaga Beri Harga Khusus Avtur di 19 Bandara
350 Quote LDR Menyentuh Hati untuk Pasangan Jarak Jauh, Bikin Hubungan Tetap Langgeng
6 Potret Natasha Wilona di Awal Karier, Sang Ayah Mendadak Muncul Usai 20 Tahun
Naskah Khutbah Jumat Terbaru: Bahaya Judi Online yang Makin Marak di Era Digital
Rangkaian Khusus KA Wisata Melaju Jakarta-Jogja, Catat Jadwalnya!
Sinopsis The Trunk, Misteri di Balik Pernikahan Seo Hyun Jin dan Gong Yoo
Pramono-Rano Unggul Tipis, Peluang Pilkada Jakarta 2 Putaran Masih Terbuka